Gridhot.ID-Lokasi wisatapantai di Indonesia memang dikenal bisa mengobati jenuh di kepala.
Banyak lokasi wisata pantai yang indah di Indonesia.
Bali, Lombok,dan Yogyakarta termasuk wilayah yang dikenal dengan lokasi wisata pantainya.
Baca Juga: Tubuhnya Disebut Makin Kurus karena Tertekan, Alyssa Soebandono Langsung Beri Jawaban Menohok
Namun, siapa sangka daerah Malang, Jawa Timur juga memiliki lokasi wisata pantai-pantai yang indah.
Salah satunya adalah Pantai Ngliyep.
Dilansir dari Intisari-Online, pantai ini berada diDesa Kedungsalam, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Baca Juga: Tubuhnya Disebut Makin Kurus karena Tertekan, Alyssa Soebandono Langsung Beri Jawaban Menohok
Meski dikenal sebagai pantai yang ganas, namun Pantai Ngliyep tetap menjadi objek wisata andalan Kabupaten Malang.
Selain pemandangan pantai yang memang indah, aura magis dari Nyai Roro Kidul juga turut memopulerkan pantai ini.
Setiap tanggal 14 Mulud (bulan Jawa) di pantai ini digelar Upacara Labuhan untuk "menyapa" penguasa laut selatan itu.
Pepohonan kelapa langsung menyapa Anda ketika memasuki Pantai Ngliyep. Layaknya pantai selatan Pulau Jawa, ombak di sini termasuk besar.
Gemuruh ombak susul menyusul.
Bukit-bukit karang yang ada di pinggir pantai membuat suara gemuruh ombak semakin keras.
Di sisi timur Pantai Ngliyep akan Anda temukan pantai berpasir kuning kecokelatan dengan bentang sekitar 200 m.
Sementara di sisi barat ada sebuah bukit yang bernama Gunung Kombang.
Di atas bukit ini terdapat sebuah kuburan dan tempat pertapaan. Konon, Nyai Roro Kidul memulai pertapaannya di tempat ini.
Berhubung ombaknya yang besar, maka di sepanjang Pantai Ngliyep dipasang papan peringatan untuk tidak berenang atau mandi di laut.
Meski di beberapa sisi airnya terlihat tenang, namun arus di bagian bawah sangat kencang.
Tak heran kalau beberapa kali terjadi pengunjung hilang tertelan ombak air laut. Kalaupun mau berenang sebaiknya tak jauh dari pantai.
Alhasil, aktivitas yang bisa dilakukan di sini sebatas main di pasir.
Bisa sepakbola, voli, atau sekadar main pasir.
Bisa pula menjelajahi beberapa bukit di sekitar pantai.
Jika kedatangan Anda pas tanggal 14 Mulud, maka Anda bisa menyaksikan Upacara Labuhan.
Upacara mengirim sesaji untuk Nayi Roro Kidul ini hadir karena pengaruh Agama Hindu pada masa lampau dan adat Kejawen.
Mereka biasanya mengorbankan kepala kambing, sapi, atau kerbau, dan hasil bumi lainnya.
Sesajian itu dilempar ke laut sebagai tanda terima kasih dengan harapan Pantai Ngliyep dihindarkan dari mara bahaya.
Pantai Ngliyep berjarak sekitar 62 km dari Kota Malang.
Pilihan terbaik ke pantai ini adalah menggunakan kendaraan pribadi.
Angkutan umum hanya melayani sampai Sumbermanjing Kulon dan selebihnya Anda harus menyewa mobil atau ojek yang tidak terlalu banyak ada di Sumbermanjing Kulon.(*)