GridHot.ID - Kabar tak menyenangkan datang dari Imel Putri Cahyani, mantan istri Sirajuddin Mahmud.
Imel Putri Cahyati tengah ditimpa ujian hidup yang bertubi-tubi.
Dikutip Tribunmanado.co.id, Imel dan ibunya dinyatakan positif Covid-19.
Hal itu ia umumkan lewat unggahan di Instagram pada Selasa, 29 Juni 2021.
Mereka pun turut merasakan sejumlah gejala.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN PT Angkasa Pura Hotels untuk D3 dan S1, Berikut Kualifikasi Lengkapnya
Imel mengaku merasakan sakit kepala dan ngilu.
Sementara ibunya mengalami gangguan pada indera penciuman.
Setelah dinyatakan positif, Imel dan sang ibu langsung melakukan isolasi mandiri.
"Assalamu’alaikum terima kasih untuk sahabat-sahabatku support, doa & kiriman-kiriman untuk aku & mamah.
Semoga Allah melipat gandakan segala kebaikan untuk kalian.
Jadi untuk yang bertanya aku & mama tanggal 26 juni dinyatakan positive COVID-19 yang memang ada gejala sakit kepala, ngilu & mamah ga cium bau.
Akhirnya kami langsung isoman," tulis Imel pada Selasa, 29 Juni 2021.
Dalam unggahannya, Imel juga mengabarkan kondisi sang buah hati, Aqila Ramadhani.
Ia bersyukur anak hasil pernikahannya dengan Sirajuddin Mahmud itu tidak terpapar Covid-19.
"Alhamdulillah @aqilaramadhanisirajudinnew @cputriaprianti_ , baby & driver negative semua jadi langsung di pisah," lanjutnya.
Imel pun bingung dari mana dirinya tertular virus corona.
Wanita berusia 32 tahun itu mengaku jarang keluar rumah dan tak menerima tamu.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN PT Angkasa Pura Hotels untuk D3 dan S1, Berikut Kualifikasi Lengkapnya
Pasalnya, kondisi setelah kemoterapi membuat Imel mual sehingga harus banyak istirahat.
Kini Imel pun memilih legawa dengan segala ujian yang ia terima.
Ia berharap semua penyakitnya diangkat dan segera diberi kesembuhan.
"Bingung juga virusnya dari mana karena setelah kemo memang kami ga pernah keluar rumah.
Aku memang ga bolehin ada orang datang kerumah saat itu karena kondisi habis kemo masih mual dll.
Tapi Qodarullah Allah memang sedang menguji aku & keluarga.
Untuk kalian selalu hati-hati & patuhi prokes ya.
Semoga Allah segera mengangkat sakit yang ada dalam tubuh kita tanpa meninggalkan sakit lagi.
Pejuang covid semangat ya.
Oh ya Alhamdulillah aku & mamah dalam keadaan yang baik," tandasnya.
Sejumlah rekan tampak membanjiri kolom komentar postingan Imel.
Mereka kompak memberikan doa dan support bagi ibu satu anak itu.
@afdhal_yusman - Lekas sembuh untuk mama ya kaka imel
@kristinadangdut - Segera sehat ya sayang imel beserta mamah tercinta...semangat
@livyandriany - Gws ya ayankk sama mama
@pentypenk - Gws yah
@lisdaoxalis - Semangat pacal n mamah...cpt sehat yah
Imel Putri Cahyati Jalani Kemoterapi
Dikutip Tribunstyle.com, sebelum terpapar Covid-19, Imel Putri Cahyati sedang berjuang jalani kemoterapi.
Hal itu ceritakan lewat unggahan di Instagram pada 23 Juni 2021 lalu.
Imel mengunggah potret dirinya terbaring di tempat tidur.
Dalam captionnya, Imel mengaku baru saja mendapat 3 kabar bahagia.
Imel Putri bagikan 3 kabar bahagia di tengah kondisi tengah jalani kemo.
Imel menceritakan bahwa kabar bahagia pertamanya yakni mengenai putri semata wayangnya, Aqila.
"Alhamdulillah kemarin banyak sekali yg aku syukuri..
Yg pertama kk qila naik kelas dengan nilai yg bagus.." tulis Imel.
Kabar bahagia berikutnya soal Imel bisa melakukan kemoterapi untuk kali pertama.
"Kedua hasil lab ku bagus sehingga bisa menjalani kemo yg pertama.
Semoga seterusnya baik jadi bisa menjalani kemo selanjutnya," sambungnya.
Di akhir, pesinetron Nyi Roro Kidul ini mengungkap kasus hukum di Balikpapan soal hak asuh anak.
Imel memenangkan hak asuk anak.
Ia juga berharap kasus di Jakarta segera mendapatkan hasil akhir agar Aqila mendapat haknya.
"Ketiga Alhamdulillah salah 1 kasus yg sedang aku perjuangkan di balikpapan Alhamdulillah menang berkat lawyer2 hebat Barakallah Allah ga tidur.
Semoga kasus yg di jakarta juga bisa secepatnya selesai sesuai harapan supaya Qila segera mendapatkan hak nya Aamiin Yra.." terangnya.
Aktris asal Garut ini membeberkan hikmah yang diambil atas semua ujian yang diterimanya.
"Dari sini kita bisa lihat begitu baiknya Allah karena selalu memberi hikmah di setiap ujian kita," tambah Imel.
Di akhir, Imel mengabarkan kondisi setelah menjalani kemo pertama.
Ia juga menyampaikan rasa terima kasih pada semua.
"Setelah kemo kmrn Alhamdulillah hari ini ada mual sedikit tp so far semua baik2 aja..
Trimksh buat temen2 yg udah mendoakan, mensupport, maaf ga bisa bls satu-satu. Jaga kesehatan ya kalian semua & jgn lupa bersyukur," tandasnya.
Sontak tak sedikit rekan artis yang mendoakan kesembuhan pada Imel.
@afdhal_yusman: sehat2 terus ya kaka imel
@selfinafilah: Sayangku Semoga sehat selalu - Semoga allah selalu melindungiii mu dan fam, berdamai dengan keadaan memaafkan tanpa perlu di minta, have a good day love
@siti_perk: Semoga Allah memberikan kesembuhan secepatnya yg sayang. Aminn
@queen.annisa: selalu mendoakan yang terbaik untuk kamu neng..tetap semangaaat badai pasti berlalu
@lida_nabila23: Tetehku sehat terus yaa
(*)