GridHot.ID - Siapa yang masih terkenang dengan sosok ibu Ani Yudhoyono?
Melansir Grid.id, mendiang Ani Yudhoyono memang memiliki tempat penting di hati keluarganya.
Bahkan tak sedikit keluarga dan orang terdekatnya yang masih mengingat dan mencintai sosok Ani Yudhoyono.
Dilansir dari GridFame.id, figurnya yang sangat anggun namun tegas itu memang sangat membuat banyak orang kehilangan saat beliau meninggal.
Terbukti, banyak orang datang untuk mendoakannya tepat dihari ia dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.
Tepat 2 tahun setelah Ani Yudhoyono meninggal, sang menantu Aliya Rajasa, mengungkap keadaan mertuanya, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY.
Ia pun mengungkap terkenang akan pesan terakhir Ani Yudhoyono.
Wah, ada apa ya?
Saat Ani Yudhoyono masih dalam perawatan di salah satu rumah sakit di Singapura, tak hanya SBY dan kedua anaknya saja yang menjaga.
Tapi kedua menantunya, Aliya Rajasa dan Annisa Yudhoyono juga rela bolak-balik demi bergantian menemani mertuanya.
Hal itu dikarenakan keduanya kerap mengatakan kalau almarhumah adalah sosok mertua yang luar biasa.
Seperti yang diungkap Aliya Rajasa pada unggahan terakhirnya ini.
Ia mengunggah chat terakhir dari Ani Yudhoyono yang sepertinya dikirim saat ia akan pergi ke Singapura.
Pada kolom caption, istri dari Ibas Yudhoyono ini menceritakan bagaimana ia masih belum bisa membuka pesan-pesan obrolan mereka di WhatsApp.
'Memo,, sampai sekarang aku belum bisa buka semua chat kita di wa mo,pas sesekali aku buka rasanya meleleh kaki ini gk kuat napak…' tulisnya.
Ibu tiga anak itu juga membeberkan perlakuan manis mertuanya saat masih ada.
Diakuinya, ia sangat merindukan semua hal itu.
'kangen dicariin memo, kangen disuruh buru2 pulang pdhal baru bgt keluar rumah,, kangen divideo call memo….nanya kita gojek makan apa… memo im sorry we promise you to be strong selalu tp ketika rindu memo - kaki kita semua terasa lemas dan gk menapak…' tambahnya.
Aliya melanjutkan kalau kini SBY mau menekuni hobi lamanya, yakni melukis.
Namun karena sedang pemberlakuan PPKM Darurat, anak dan menantunya tidak bisa menemani SBY dan juga berkunjung ke makam Ani Yudhoyono.
'memo, Alhamdulillaah pepo sekarang sibuk menekuni hobbynya yg lama yaitu melukis, semua perasaannya yg dirasa tercurah di karyanya.. hari ini Tgl 6 Juli Pepo tadi lewat telp menyampaikan akan melukis karya foto memo..karena sekarang kami sedang isoman jd kami semua tidak bisa menemani pepo di kediaman, dan tidak bisa ke TMP itk berziarah memo.. namun hati kami semua bersatu dalam doa dan memori indah utk yg tercinta ibunda kami semoga kini telah bahagia dan tenang di sisi Allah SWT (emoji)Alfatihah teruntuk Memo Kristiani Herrawati'(*)