GridHot.ID - Kartika Damayanti alias KD tengah menjadi perbincangan.
Wanita yang diduga sebagai haters Ayu Ting Ting tak berkutik usai rumahnya didatangi orangtua sang pedangdut.
Melansir akun Instagram @mom_ayting92_, Umi Kalsum mengatakan dirinya dan sang suami mendatangi rumah Kartika Damayanti itu dengan didampingi aparat kepolisian.
"Inilah rumah haters, alhamdulillah ibu ayah berserta aparat kepolisian kapolda setempat bisa sampai ke rumah orangtuanya haters yang bertempat tinggal di Podomulyo, Bojonegoro, Jawa Timur," tulis Umi Kalsum dikutip GridHot.ID.
"Kita sudah bertemu orangtuanya dan sudah masukan laporan ke jalur hukum yang berlaku di Indonesia. Terima kasih buat semanya yang sudah membantu ibu sekeluarga mencari pelaku yang sudah mencemarkan nama @ayutingting92 sekeluarga," tambahnya.
Sudah jauh-jauh ke Bojonegoro, orangtua Ayu Ting Ting ternyata tak bertemu dengan Kartika Damayanti.
Sebab, yang bersangkutan saat ini sedang berada di Singapura, bekerja sebagai TKW.
Melansir TribunnewsBogor.com, pasca rumahnya didatangi orangtua Ayu Ting Ting, Kartika Damayanti pun muncul.
Melalui sebuah video, Kartika Damayanti meminta maaf kepada Ayu Ting Ting.
Video permintaan maaf yang dibuat Kartika Damayanti rupanya membuat sahabat Ayu Ting Ting gusar.
"Sehat-sehat ya Yanti, jadi nanti pas pulang ke Jakartanya enggak sakit," ujar Ivan Gunawan dalam tayangan Brownies Trans TV.
"Kartika Damayanti, pulang neng, pulang ya. Jangan minta maaf aja!" sindir Ruben Onsu, suami Sarwendah.
Diakui Ayu Ting Ting, dirinya akan menunggu kepulangan Kartika Damayanti.
"Pulang Ampe kapan, ampe setahun dua tahun gue tungguin lu pulang!" imbuh Ayu Ting Ting.
"Pulang neng, pulang!" kata Ruben Onsu.
Sambil melihat ke arah kamera, Ruben Onsu memberikan pesan menohok kepada Kartika.
Yakni agar Kartika berani mempertanggungjawabkan perbuatannya.
"Gemes, pakai minta maaf gitu," imbuh Ruben Onsu.
"Tungguin aja," kata Ayu Ting Ting.
"Sebel. Pas ngatain enggak pakai otak," ujar Ruben Onsu.
"Sabar!" timpal Wendy.
Melansir Tribunnews.com,Ayu Ting Ting mengaku melanjutkan proses hukum pada terduga pelaku haters, Kartika Damayanti alias KD.
Pedangdut tersebut punya alasan sendiri kini bersikap tegas pada terduga pelaku.
Hal itu ia lakukan untuk memberikan efek jera pada haters.
Kendati KD sudah minta maaf, pelantun "Sambalado" itu menegaskan proses hukum tetap berjalan.
(*)