Kondisi Corona di Indonesia Masih Belum Stabil, Satgas Covid-19 Imbau Tegas Masyarakat Tak Lakukan Ini Saat Perayaan HUT RI 76

Jumat, 13 Agustus 2021 | 08:42
satneg.go.id

Indonesia Masih Berada dalam Bayang-bayang Covid-19, Satgas Imbau Masyarakat Lakukan Hal Ini untuk Perayaan HUT ke-76 R

Gridhot.ID- Perayaan HUT RI 76 di tahun ini berbarengan dengan pandemi covid-19 yang belum usai.
Sehingga perayaan-perayaan meriah yang biasanya dilakukan pada HUT ke-76 RI pun kebanyakan harus ditiadakan.
Sebagaimana diketahui, perayaan hari Kemerdekaan di Indonesia dirayakan setiap 17 Agustus.
Baca Juga: Dijemput Paksa oleh Petugas di Rumahnya, Ini Sosok dr Richard Lee yang Berseteru dengan Kartika Putri, Rupanya Pemilik Klinik Kecantikan Ternama
Namun, jumlah kasus Covid-19 di Indonesia saat ini juga terbilang masih belum bisa terkendali.
Belakangan ini jumlah kasus Covid-19 setiap harinya dike mencapai puluhan ribu orang.
Dilansir Gridhot.IDdari website resmi Satgas Covid-19 RI, per Selasa (10/8/2021) total kasus Covid-19 di Indonesia telah mencapai 3.718.821 jiwa.
Sedangkan untuk jumlah korban meninggal telah mencapai lebih dari 100 ribu orang.
Baca Juga: Gerak Cepat Tim Jaguar Polres Depok, Tangkap Preman Rawa Geni Pemalak di Kafe Milik Komedian Ucok Baba, Ini Tampang Pelakunya
Mengutip dari Kompas.com, dalam rangka memperingati momen kemerdekaan ini, juru bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito menghimbau agar masyarakat tidak melakukan kegiatan yang bisa menimbulkan kerumunan.
Wiku Adisasmito bahkan menyarankan agar masyarakat bisa mengalihkan euforia perayaan HUT ke-76 RI dengan cara virtual.
Menurut Wiku, perayaan secara virtual juga tidak akan menghilangkan makna kecintaan pada Tanah Air.
Baca Juga: Ikut Latihan Gabungan Militer AS Bareng 21 Negara Kuat, Indonesia Dapat Kesempatan Belajar Taktik 'Intersepsi Multilateral, Berikut Penjelasannya
"Tanpa menghilangkan rasa cinta Tanah Air, kita dapat merayakan hari kemerdekaan dari rumah misalnya dengan jenis perayaan virtual saja," kata Wiku dikutip dari Kompas.com, Jumat (6/8/2021).
Wiku beranggapan, tidak menimbulkan kerumunan pada saat merayakan momen hari Kemerdekaan ini juga bisa menjadi tindakan yang mencerminkan kecintaan pada Indonesia.
"Sejatinya, dengan kita meminimalisir kegiatan berisiko, ini adalah cerminan rasa cinta Tanah Air yang sebenarnya karena hendak mempercepat proses pengendalian Covid-19 di Indonesia," kata Wiku.(*)
Baca Juga: Ayu Ting Ting Menyebutnya Luar Biasa, Inilah Sosok yang Bongkar Identintas Kartika Damayanti, Ternyata Dekat dengan Sang Biduan

Tag

Editor : Nicolaus

Sumber Kompas.com, Satgas Covid-19