Belum Ditahan KPK, 17 Tersangka Kasus Jual Beli Jabatan di Kabupaten Probolinggo Sembunyikan Wajah Saat Menuju Masjid untuk Salat Jumat, Berikut Daftarnya

Sabtu, 04 September 2021 | 07:42
Surya/Galih Lintartika

KH Hasan Aminuddin dan istrinya Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari yang dikabarkan terjaring OTT KPK

Gridhot.ID - KPK memang baru saja menangkap pejabat daerah.

Dikutip Gridhot dari Kompas.com, KPK baru saja menangkap Bupati Kabupaten Probolinggo beserta suaminya.

Keduanya diduga terlibat dalam jual beli jabatan di kabupaten Probolinggo selama ini.

Baca Juga: Mesra Lagi dengan Ayya Renita, Anwar Sanjaya Ucapkan Kalimat Ini di Hari Ulang Tahun Pemeran Miss Kiki

Kini dikutip Gridhot dari Surya, penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemeriksaan terhadap 17 tersangka yang turut terseret dalam kasus jual beli jabatan kepala desa di Kabupaten Probolinggo.

Pemeriksaan dilakukan di Ruang Rupatama Satwika Mapolres Probolinggo.

Sebagai informasi, sebanyak 17 tersangka yang berstatus sebagai pemberi itu belum ditahan oleh KPK. Belasan tersangka itu diduga bakal menjadi kepala desa.

Baca Juga: Ambil Kesempatan dalam Kesempitan, Kelompok Radikal Ini Mulai Manfaatkan Kemenangan Taliban Usir Pasukan Amerika dariAfghanistan, Tawarkan Permintaan Ini

KPK baru menahan lima tersangka, yakni Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari beserta suaminya, Hasan Aminuddin. Lalu, Camat Krejengan Dody Kurniawan, Camat Paiton Muhamad Ridwan, dan Penjabat Desa Karangren Sumarto.

17 tersangka yang belum ditahan yakni, Ali Wafa (AW), Mawardi (MW), Mashudi (MU), Maliha (MI), Mohammad Bambang (MB), Masruhen (MH), Abdul Wafi (AW), Kho'im (KO).

Selanjutnya, Akhmad Saifullah (AS), Jaelani (JL), Uhar (UR), Nurul Hadi (NH), Nuruh Huda (NUH), Hasan (HS), Sahir (SR), Sugito (SO) dan Samsudin (SD).

Berdasar pantauan sekitar pukul 11.30 WIB, ke 17 tersangka diberi waktu rehat untuk menjalankan ibadah salat Jumat.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Beri Lampu Hijau, Enji Sudah Siapkan Deretan Hal Istimewa Ini untuk Bilqis Jika Jadi Dipertemukan

Mereka salat Jumat di Masjid Polres Probolinggo dikawal sejumlah personel kepolisian ketika berjalan menuju masjid.

Saat berjalan, sebagian besar dari mereka menundukkan pandangannya. Selain itu, seorang lainnya menutup wajahnya dengan tudung jaket.

Sementara itu, diberitakan sebelumnya, berdasar keterangan sumber SURYA.CO.ID, ia melihat seorang tersangka Nuruh Huda (NUH) masih lalu lalang beraktivitas.

NUH sendiri merupakan tersangka sebagai pemberi dalam kasus jual beli jabatan yang belum ditahan oleh KPK.

Baca Juga: Nikita Mirzani: Jangan Sama-samain, Ikoy-ikoyan Itu Cerita Fiktif!

"Saya masih melihat dia sedang seliweran beraktivitas pada Selasa (31/8/2021) malam. Saya sempat memandang wajahnya. Saat itu, wajahnya tampak pucat," pungkasnya.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Kompas.com, Surya