'Saya Masih Suaminya Tyna' Kenang Mirdad Kaget Digugat Cerai Hingga Ungkap Hubungannya dengan Istri, Masih Tinggal Serumah?

Senin, 06 September 2021 | 08:42
Instagram @tynakannamirdad

Tyna Kanna dan Kenang Mirdad

Gridhot.ID -Kenang Mirdad akhirnya angkat bicara soal kisruh rumah tangganya dengan Tyna Kanna.

Diketahui, Tyna menggugat cerai Kenang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 30 Agustus 2021.

Mengutip Tribunnews.com, gugatan itu didaftarkan ke PA Jakarta Selatan dengan nomor perkara 20/0982/pdtg/2021/PAJS.

Baca Juga: Pernah Menikah Sebelum dengan Lydia Kandou, Terkuak Istri Pertama Jamal Mirdad, Sosok Ini Bongkar Identitas Hingga Penyebab Perceraian

Meski rumah tangganya di ujung tanduk, Kenang mengaku masih menjalin komunikasi dengan Tyna.

Bahkan keduanya masih tinggal serumah.

"Komunikasi pribadi saya sama Tyna selama ini baik-baik aja. Kita masih satu rumah, masih makan bareng, masih ngobrol," kata Kenang dikutip Kompas.com dari YouTube, Minggu (5/9/2021).

Sementara itu, gugatan cerai yang dilayangkan Tyna membuat Kenang cukup kaget dan bingung.

Baca Juga: Kakaknya Dikhianati Tyna Kanna, Naysilla Mirdad Punya Firasat Buruk Sebelum Kenang Digugat Cerai , Putri Lydia Kandau Tulis Pesan Ini

"Kaget ya jelas kaget, saya tidak membuat suatu kesalahan fatal kok. Kesalahan apa? Saya tidak KDRT, saya menjalani tugas sebagai kepala rumah tangga," lanjutnya.

Putra Jamal Mirdad ini pun bersiasat untuk mengajak bicara istrinya baik-baik dalam waktu dekat.

"Sekarang itu saya lagi mau coba banyak ngobrol sama Tyna deh. Kenapa sih ada apa kok jadi besar begini?" tutur Kenang.

Baca Juga: 2 Putrinya Kompak Unfollow Istri Kenang Mirdad, Ibu Mertua Tyna Kanna Beberkan Ada Hal yang Berbeda dari Anak-anaknya, Ada Apa?

Kenang pun tak ingin terbuka lebih jauh mengenai persoalan rumah tangganya dengan Tyna.

"Soal itu, saya masih meredam itu semua sih. Karena biar bagaimanapun saya masih suaminya Tyna. Dan tugas saya menjaga nama baik dia. Jadi untuk urusan itu ya, jadi urusan saya sama Tyna ajalah," tutur Kenang.

Sebagai informasi, Kenang dan Tyna sudah 12 tahun menikah dan dikaruniai orang dua anak.

Baca Juga: Berani Jujur, Aktris Kondang Ini Ngaku Hamil Duluan Hingga Nekat Nikah Beda Agama dengan Suami Orang, Begini Nasib Pernikahannya Sekarang

Tyna melayangkan gugatan cerai usai beredar isu tak sedap mengenai rumah tangga mereka.

Tyna belakangan dikabarkan selingkuh dari Kenang dengan teman komunitas sepedanya.

Baca Juga: 'Ini Ujian!' Kenang Mirdad Rela Buang Gengsi Demi Tyna Kanna yang Diduga Selingkuh, Jamal Mirdad Ungkap Harapan Ini untuk Putranya

Adapun sidang perceraian perdana Tyna dan Kenang akan digelar pada 21 September mendatang.

Sidang tersebut bakal beragendakan mediasi antara kedua belah pihak.

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Kompas.com, Tribunnews.com