Gridhot.ID -Menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution kini sedang sibuk menjalankan tugasnya sebagai Wali Kota Medan.
Di tengah kesibukannya menjadi Wali Kota Medan, tak jarang Bobby saat bertugas ditemani oleh sang istri Kahiyang Ayu.
Bobby Nasution resmi menjadi Wali Kota Medan didampingi Aulia Rachman usai mengalahkan pasangan lawan Akhyar Nasution-Salman Alfarisi.
Berdasarkan keputusan Nomor 175/pl.02.7-kpt/1271/kpu-kot/II/2021 tentang Penetapan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih dalam Pilkada Kota Medan 2020, Bobby Nasution akan menjalankan tugasnya selama periode 2021-2025.
Menjadi orang nomor satu di Kota Medan, Bobby belum lama ini membuat aturan baru untuk para Aparatur Sipil Negara (ASN).
Melansir dari laman Tribunnews Medan, pria 30 tahun mewajibkan para ASN dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk menggunakan baju adat setiap Hari jumat di lingkungan Pemko Medan.
Aturan tersebut termuat dalam Surat Keputusan Wali Kota Medan Nomor 025/02.K/VIII/2021 tentang Pakaian Dinas dan Atribut Pakaian Dinas Harian Khas Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Medan.
Bahkan, ia mengaku akan menegur para ASN dan PPPK yang tidak mengikuti aturannya.
"Kita tegur aja nanti (ASN), orang itu kita minta semuanya, biar kita harus bangga dulu sama kebudayaan kita," kata Bobby, Jumat (3/9/2021).
Suami Kahiyang Ayu bahkan tak segan memberi sanksi kepada para pelanggar.
"Kalau misalnya enggak digunakan, kita tanya nanti kenapa, kalau enggak jelas alasannya kita sanksi. Tapi ini kan masih hari pertama, enggak langsung kita tegur, kita beri tahu dulu," imbuhnya.
Mendukung langkah yang diambil sang suami, Kahiyang Ayu pun langsung membeli baju adat.
Hal ini seperti yang diungkapkan sang putri Presiden lewat unggahan akun Instagramnya @ayanggkahiyang, seperti dilansir Grid.ID pada Sabtu (11/9/2021).
"Sebagai dukungan dalam melestarikan budaya dan etnis di Kota Medan, Bpk @bobbynst mewajibkan setiap ASN di lingkungan Pemko Medan utk menggunakan pakaian adat setiap hari Jumat.
Ada yg tau bang @bobbynst lagi memakai pakaian adat mana ? Dan lagi memilih pakaian dari adat mana ?," tulis @ayanggkahiyang.
Unggahan ibu dua anak itu pun terlihat mendapat dukungan dari banyak pengikut Instagramnya, seperti berikut ini.
mar***ngketkereen #ProudBatak pokoke mba
no***erlyWah smoga daerah lain juga mengikuti nya
iam***gketMantap ibu wali.(*)