Usai Beli RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad Kini Miliki Klub Basket RANS PIK Basketball yang Siap Berlaga di IBL 2022 Mendatang

Sabtu, 18 September 2021 | 09:25
YouTube Diaz Hendropriyono

Usai Beli RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad Kini Miliki Klub Basket RANS PIK Basketball yang Siap Berlaga di IBL 2022 Mendatang

GridHot.ID - Raffi Ahmad kembali membuat gebrakan baru.

Suami Nagita Slavina ini selain berkecimpung di dunia hiburan juga terjun ke bisnis dan olahraga.

Setelah memiliki klub bola RANS Cilegon FC, kini Raffi Ahmad memiliki tim basket, RANS PIK Basketball.

Baca Juga: Temani Raffi Ahmad Rapat dengan Bos Sepak Bola di Turki, Penampilan Nagita Slavina Justru Bikin Salfok, Harga Barang yang Disembunyikan Mama Rafathar di Balik Badannya Buat Netizen Sakit Kepala

Dilansir dari TribunManado, Raffi bersama Rudy Salim dan juga Dito Ariotedjo menjadi chairman RANS PIK Basketball.

Klub bola basket Raffi Ahmad ini akan berkompetisi di Indonesia Basketball League (IBL) musim 2022.

Seperti diketahui, kompetisi IBL merupakan ajang olahraga bola basket level tertinggi di Indonesia.

Lantas, lolosnya RANS PIK Basketball disyukuri oleh Raffi Ahmad.

Baca Juga: Lihat Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting Joged Bareng, Nagita Slavina Sebut Kampungan dan Norak, Ibunda Rafathar Diberondong Pertanyaan Sang Suami Soal Perasaan

Ayah dari Rafathar itu tak lupa meminta doa dari para penggemarnya agar tim basketnya dapat berlaga di IBL Indonesia.

Hal itu disampaikan Raffi Ahmad dalam unggahan Instagramnya pada Rabu, 15 September 2021.

"Mohon doanya guys. Alhamdulillah kami lolos verifikasi untuk mengikuti @iblindonesia musim ini," tulis sang Sultan Andara dalam unggahannya di Instagram @raffinagita1717.

Baca Juga: Ditaksir Habiskan Dana Rp 100 Miliar, Penampakan Desain Kamar Tidur Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Rumah Baru Bikin Melongo, TV Raksasa Terlihat Hiasi Ruangan

Dikutip dari Grid.id, kakak dari Syahnaz Sadiqah itu berharap tim basketnya bisa memberikan kontribusi yang baik.

"Selamat buat tim dan juga mudah-mudahan Rans pik basketball bisa memberikan kontribusi yang baik untuk olahraga Indonesia dan juga untuk basketball Indonesia," tutur Raffi Ahmad dalam Instagram Story miliknya.

Saking bahagianya, Raffi Ahmad lantas menginfokan ke asistennya bahwasanya saat ini dirinya telah memiliki tim basketball.

"Gue punya tim basket nih. Wah lu senang pasti ya?" ujar Raffi Ahmad pada sang asisten, Sensen.

Baca Juga: Gercep! Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Buka 2 Lowongan Kerja di Rans Entertainment, Begini Cara Daftarnya

Sensen pun tampak bahagia sang majikan memiliki tim basketball.

Bahkan, dia meminta kepada Raffi Ahmad agar dirinya dijadikan sebagai cheerleaders dalam tim basket tersebut.

"Boleh nggak bos aku jadi cheerleaders-nya?" tanya Sensen.

Baca Juga: Akui Sendiri di Depan Raffi Ahmad, Nagita Slavina Beberkan Deretan Mantan Pacarnya, Ayah Rafathar Sampai Teriak Syok Saking Kagetnya

"Boleh," jawab Raffi Ahmad.

Tak mau kalah dari Sensen, rupanya Nagita Slavina yang berada di sana juga meminta kepada sang suami untuk menjadi cheerleaders.

"Boleh nggak aku juga jadi cheerleaders," ucap Nagita.

Baca Juga: Berkunjung ke Rumah Andara, Lesti Kejora dan Rizky Billar Berikan Kado Mewah untuk Kehamilan Nagita Slavina, Raffi Ahmad Auto Syok Lihat Barangnya

Dengan tegas, Raffi Ahmad memperbolehkan sang istri dan Sensen menjadi cheerleaders di tim basket miliknya.

"Boleh-boleh," jawab Raffi Ahmad disambut bahagia oleh Nagita dan Sensen.

"Tunggu, kita kasih tahu nanti siapa saja atlet-atletnya," ujar Raffi.

Baca Juga: Mencak-mencak di Sosial Media Bongkar Aib Keluarga, Gideon Tengker Pernah Ancam Tuntut Mama Rieta dan Raffi Ahmad Rp 1 Triliun Gegara Hal Ini

"Ganteng-ganteng nggak?" tanya Nagita.

"Ganteng-ganteng, keren-keren," tandas Raffi Ahmad.

Sebelumnya IBL baru saja mengumumkan empat klub baru untuk IBL 2022.

Baca Juga: Talak Cerai Tyas Mirasih, Raiden Soedjono Disebut-sebut Serahkan Harta Gono-gini ke Mantan Raffi Ahmad, Kuasa Hukum Beberkan Fakta Ini

(*)

Tag

Editor : Dewi Lusmawati

Sumber Grid.ID, Tribunmanado.co.id