GridHot.ID - Segala kegiatan pedangdut Ayu Ting Ting tentu tak lepas dari perhatian publik.
Seperti baru-baru ini, Ayu Ting Ting blak-blakan mengaku melakukan tanam benang di hidungnya belum lama ini.
Seperti dilansir dari Grdipop, kedua orang tuanya yakni Abdul Rozak dan Umi Kalsum juga sama-sama melakukan perawatan tersebut.
Demi menunjang penampilan tetap cantik, Ayu Ting Ting dan keluarganya rela merogoh kocek dalam-dalam.
Kedua orang tua Ayu Ting Ting itu memiliki kegiatan yang rutin dilakukan demi menjaga penampilan.Baca Juga: Dulu Sempat Ragukan Anak Ayu Ting Ting Hingga Minta Tes DNA, Kini Enji Baskoro Sudah Siapkan Warisan untuk Masa Depan Bilqis Jika Sang Mantan Mau Penuhi Ini
Ayu Ting Ting sebagai anak, akhirnya menjadi aset utama dalam pemenuhan kebutuhan tersebut.
Orang tua Ayu Ting Ting memang kerap mencuri perhatian.
Apalagi semenjak muncul di layar kaca mendampingi sang putri.
Umi Kalsum dan Ayah Rozak sampai nekat membela anaknya hingga berurusan dengan hukum.
Keduanya dikenal sangat menyayangi anak sulungnya itu, hingga apapun dilakukan.
Baru-baru ini, Ayu Ting Ting secara blak-blakan akhirnya ketahuan membiayai kedua orang tuanya mengonsumsi hal satu ini.
Bersama dengan Ayu Ting Ting juga, rupanya orang tua Ayu rasakan perawatan kecantikan.
Tak terkecuali sang ayah, Abdul Rozak.
Hal tersebut terungkap dalam percakapan Ayu Ting Ting dengan Feni Rose dalam acara Rumpi.
Berawal dari Feni yang menyoroti soal kulit Ayu Ting Ting yang terlihat semakin memesona.
Feni Rose pun blak-blakan menanyakan jenis implan apa yang sudah dilakukan Ayu Ting Ting.
"Tuh kulitnya mantul loh. Kalau kamu apa nih filler atau implan?" tanya Feni Rose.
Namun, Ayu mengatakan tidak mau melakukan perawatan dengan risiko besar.
Dia lebih memilih tanam benang daripada melakukan filler.
"Enggak filler, aku kemarin ini tanam benang hidung," jawab Ayu.
Mendengar jawaban Ayu, Feni Rose tiba-tiba membahas ayah Rozak.
"Kamu tanam benang hidung enggak mau kalah sama ayah Rozak, ya?" tanya Feni Rose seraya tertawa.
Ayu membeberkan bahwa ternyata orang tuanya sudah lebih dulu melakukan tanam benang.
Ayu jadi jujukan ayah ibunya soal biaya perawatan itu.
Saking kompaknya, Feni Rose sampai menyindir Ayu Ting Ting.
"Ayah sama ibu emang pernah ya dok, tapi ibu benang hidung juga," jawab Ayu.
"Supaya tetap diaku anak, harus sama ya," tanya Feni Rose bercanda.
Ayu Ting Ting pun membalas dengan guyonan, Ayu bisa diusir jika tak ikutan tanam benang.
"Iya, kalau enggak, aku diusir," sahut Ayu Ting Ting sambil tertawa.
Ayu Ting Ting selama ini kerap disebut jadi mesin ATM berjalan bagi ibu dan ayahnya.
Semua kebutuhan hidup keluarga ditanggung oleh sang biduan.
Karenanya, kerja keras Ayu Ting Ting di layar kaca memang demi memberikan nafkah untuk keluarga.
Kini, Ayu Ting Ting bisa membangunkan sebuah rumah besar untuk keluarganya.
Ayu pernah mengungkapkan dirinya sebagai ATM berjalan kedua orang tua.
Dilansir dari TribunJatim, hal itu diungkapkan Ayu Ting Ting dalam sebuah video yang diunggah pada 30 Maret 2020 lalu.
Dalam video tersebut, Ayu Ting Ting terkejut melihat tingkah ayahnya yang heboh memberikan hand sanitizer pada semua orang di rumah.
Tak terkecuali anak kesayangan mereka, Ayu Ting Ting.
"Apalagi ini nih anak kesayangan ayah banget," kata Abdul Rozak.
Melihat tingkah ayahnya, Ayu Ting Ting justru membalas dengan ucapan pedas.
"Ya gimana gak kesayangan, orang mesin ATM!" ujarnya.
Tak diketahui ucapan Ayu Ting Ting hanya untuk candaan atau memang betul nyata.
Meski begitu, ucapan Ayu Ting Ting tersebut sempat membuat sang ayah kehilangan kata-kata.
(*)