Find Us On Social Media :

Kerajaan Angling Dharma Muncul di Pandeglang, Sosok yang Diklaim Sebagai Raja Jadi Sorotan, Disebut-sebut Doyan Bantu Warga Miskin

Raja Kerajaan Angling Dharma.

GridHot.ID - Kemunculan seseorang yang disebut sebagai 'Raja Kerajaan Angling Dharma' di Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang, menghebohkan masyarakat.

Seseorang tersebut bernama asli Sultan Jamaludin Firdaus.

Dia mendiami rumah bertuliskan Angling Dharma.

Melansir Kompas.com, juru bicara Sultan Jamaludin Firdaus, Jamil Badrayana mengatakan mereka tidak mau disebut kerajaan dan dipanggil raja.

Baca Juga: Dinikahi Pria Keturunan Bangsawan, Penampilan Aktris Ini Berubah Drastis Bak Putri Kerajaan, Paras Cantiknya Bikin Netizen Terpesona

Jamil mengatakan sebutan untuk Sultan Jamaludin adalah Baginda.

Sementara untuk rumah yang ditempati Sultan Jamaludin, kata Jamil, sudah dibangun sejak 2002.

Rumah itu dibangun berbeda dengan rumah lainnya karena Sultan Jamaludin memiliki gaya yang nyentrik.

"Itu pernak-pernik saja, kata beliau itu ada filosofinya, jadi bukan dikaitkan dengan kerajaan atau sebagainya, memang beliau selalu nyentrik, seperti berpakaian, saya juga kadang tidak memahami kenyentrikan beliau," kata dia.

Baca Juga: Nikahi Bos PH, Aktris Cantik Ini Tepis Tudingan Hobi Foya-foya Pakai Harta Suami, Kerajaan Bisnisnya Bikin Gigit Jari