GridHot.ID - Bagi sebagian masyarakat Jawa, Primbon Jawa adalah hal yang masih dipercaya kebenarannya.
Melansir Sonora.id, dengan Primbon Jawa kamu bisa melihat watak seseorang melalui tanggal lahir, bulan atau pasaran lahir.
Selain itu, masyarakat Indonesia juga masih percaya dengan hal-hal yang berbau mitos.
Salah satu mitos yang cukup dipercaya hingga sekarang adalah soal kedutan.
Dilansir dari Intisari-online.com, kedutan merupakan pertanda alam mengenai masa depan bagi yang merasakan pada tubuh mereka, demikian menurut Primbon Jawa.
Tergantung pada letaknya, maka makna kedutan pun bisa berbeda-beda.
Salah satunya adalah kedutan di ekor mata kanan.
Berikut ini makna dari kedutan di ekor mata kanan menurut Primbon Jawa.
1. Rezeki
Anda bisa bersyukur bila mengalami kedutan di bagian ekor mata kanan ini.
Karena menurut Primbon Jawa, dalam waktu dekat Anda akan mendapatkan rezeki berupa uang.
Siapa tahu hal itu jadi kenyataan, maka berdoa saja ya.
2. Terwujudnya keinginan
Kedutan di bagian ekor mata kanan juga merupakan pertanda baik, yaitu akan segera terwujudnya apa yang Anda cita-citakan.
Bersyukur saja kepada Tuhan bila akhirnya apa yang Anda cita-citakan akhirnya bisa terwujud.
3. Barang yang hilang pun ditemukan
Sebuah keberuntungan bila Anda mengalami kedutan di bagian ekor mata kanan, karena ini merupakan sebuah pertanda baik.
Adalah benda yang selama ini Anda yakini hilang akan segera ditemukan kembali.
4. Bertemu saudara atau teman lama
Berbahagialah bila Anda mengalami kedutan di ekor mata kanan, karena ini merupakan pertanda baik.
Bila selama ini Anda sudah lama tidak bertemu dengan saudara atau teman lama Anda, maka dalam waktu dekat Anda akan bertemu dengan mereka.
5. Sembuh dari sakit
Kedutan di bagian ekor mata kanan merupakan pertanda baik yang patut disyukuri.
Bila Anda sedang sakit saat ini, maka dalam waktu dekat Anda akan segera dipulihkan.
Demikian menurut Primbon Jawa, Anda boleh percaya boleh tidak.(*)