GridHot.ID- Publik sempat dihebohkan dengan unggahan Luna Maya di akun Instagram @lunamaya.
Luna membagikan foto mengenakan seragam cokelat dan tengah blusukan bersama sejumlah warga.
Dalam unggahan itu, Luna mengklaim dirinya sebagai Ketua RT di wilayah Kemang, Jakarta Selatan.
"Kunjungan hari pertama bersama warga sekitar berjalan lancar. Terimakasih atas kepercayaannya, semoga bisa membantu warga Kemang untuk periode beberapa bulan kedepan! Btw, seumur-umur gak pernah kepikiran sih bakalan jadi Bu RT," tulis Luna, Kamis (18/11/2021).
Sontak netizen dan rekan pesohor dunia hiburan turut mengomentari unggahan Luna.
Terkait kabar Luna menjadi Ketua RT, Camat Mampang Prapatan, Djaharuddin berikan klarifikasi.
Djaharuddin yang telah konfirmasi pada Ketua RW setempat menyebut isu Luna jadi Ketua RT belum benar.
"Saya tanyakan kepada RW-nya, bahwa berita tersebut belum benar," kata Djaharuddin dikutip Kompas.com dari YouTube Hitz Infotainment, Minggu (21/11/2021).
Djaharuddin menyebut saat ini Luna masih berstatus sebagai warga biasa.
Namun, Camat Mampang Prapatan tidak membatasi jika Luna memang ingin mengajukan diri jadi Ketua RT.
Ia menjelaskan pemilihan Ketua RT di suatu wilayah bisa dilakukan dengan 2 cara, entah itu mengajukan diri atau dipilih, tergantung forum musyawarah.
"Sepengetahuan kami, dan menurut informasi RW 02, bahwa Luna Maya itu saat ini adalah warga biasa, dan belum menjadi ketua RT dan RW," ucap Djaharuddin.
"Kalau memang beliau berminat untuk jadi ketua RW, silakan enggak masalah, toh ibu Luna Maya warga kami juga," tutur dia.
Di wilayah Kemang, Djaharuddin menyebut pemilihan Ketua RT baru digelar pada awal tahun 2022 mendatang.
Djaharuddin menyebut, Luna dikenal sebagai warga yang peduli terhadap lingkungan tempat tinggalnya.
Mantan Ariel Noahtersebut juga disebut menjalin komunikasi yang baik dengan RT dan RW.
Sementara, Luna melalui fitur Instagram story mengklarifikasi ihwal unggahannyasoal ketua RT.
Baca Juga:Terang-terangan Bahas Kemungkinan Balikan dengan Ariel NOAH, Luna Maya Ajukan Satu Syarat Ini
Luna mengakui tidak benar ia menjadi ketua RT. Justru unggahan itu untuk kebutuhan pekerjaan.
"Hi gus terima kasih ya!! Iya, aku udah jadi Bu RT, tapi jadi Bu RTdi Kampoeng Traveloka," tulis Luna.
"Dan ini karakter Bu RT seru banget lho," tambahnya.
(*)