Syok dengan Kelakuan Rachel Vennya, Medina Zein Akui Sampai Kena Mental di Tengah Kondisi Ini: Dia Butuh Uang...

Jumat, 31 Desember 2021 | 07:13
WARTA KOTA/NUR ICHSAN dan Instagram/Medinazein

Medina Zein akui kena mental gara-gara Rachel Vennya

Gridhot.ID - Perseteruan antara Medina Zein dengan Rachel Vennya memang telah terjadi beberapa waktu lalu.

Dikutp Gridhot dari Youtube KH Infotainment, Rachel Vennya kala itu menagih uang ke Rachel Vennya melalui kolom komentar hingga menimbulkan keributan.

Kejadian tersebut memang sudah terjadi sejak September 2021 lalu, namun konfliknya masih terus hangat dibahas hingga detik ini.

Dikutip Gridhot dari Grid.ID, Medina Zein menyesalkan tindakan selebgram Rachel Vennya yang menagih uang lewat kolom komentar Instagram.

Baca Juga: Di Hadapan Mantan Suaminya Sendiri, Cut Tari Menangis Cintanya Tak Dianggap Ariel NOAH, Hatinya Teriris Saat Sang Vokalis Ucapkan Pengakuan Ini

Gara-gara Rachel Vennya menagih uang lewat kolom komentar Instagram, Medina Zein dibully habis-habisan oleh netizen.

Istri Lukman Azhari ini pun membongkar awal mula ia ditagih uang oleh Rachel Vennya lewat kolom komentar Instagram.

Awalnya, Medina menyebut Rachel Vennya sedang butuh uang sehingga menggadaikan tas branded padanya.

Namun, Medina belum mengirim uang sejumlah harga tas tersebut lantaran sudah mencapai batas maksimal transfer.

Baca Juga: Baru Sebulan Rasakan Udara Bebas, Bahar Bin Smith Kembali Diselidiki Polisi, Kasus Ini Ancam Dirinya Kembali ke Jeruji Besi

"Satu malam dia butuh uang, dia nitip lah satu tas ke aku harga Rp 400 juta. Aku transfer lah 300 juta," kata Medina di acara Rumpi TransTV, Kamis (30/12/2021).

Merasa belum menerima sisa transfer, kekasih Salim Nauderer itu malah menagih uang lewat kolom komentar Instagram.

"Akhirnya malam-malam gua lagi live baju jualan, jam 2 malam (Rachel) nge-chat aku, 'kak, jangan lupa transfer ya'."

"Gue udah capek banget live dari pagi sampe jam 2 malam, tidur lah," jelasnya.

"Jam 10 pagi gua digedor di kamar, 'kak, udah rame, ada yang nagih di komen'," ujar Medina lagi.

Baca Juga: Tinggal di Australia Sebelum Lepas Janda Nikahi Richard Kevin, Intip Apartemen Cut Tari di Luar Negeri, Bergaya Minimalis dan Didominasi Warna Putih

Langsung viral, adik ipar Ayu Azhari ini mengaku dibuat syok dengan kelakuan Rachel Vennya.

"Aku syok sih, baru kena mental dapat notifikasi beribu-ribu orang," kata Medina lagi.

Padahal, lanjut Medina, Rachel bisa menagih secara personal tanpa harus bikin heboh jagad media sosial.

"Logikanya lu punya nomor telepon gue, Whatsapp, kontak manajer gue, kenapa gak teror aja lewat telepon, kenapa harus lewat komen?" ucapnya.

Baca Juga: Info Lowongan Kerja BUMN, Bank BRI Membutuhkan Karyawan untuk Menempati Posisi Ini, Fresh Graduate Sangat Diutamakan, Simak Syarat Lengkap Berikut

"Aku udah jelasin kan limited, masa aku harus ke bank tengah malam, gak ada yang buka," pungkas Medina.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Grid.ID, YouTube