Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Terduduk Lemas Kehilangan Aktor Preman Pensiun, Ekspresi Kang Murad di Makam Kang Pipit Bikin Sedih: Selamat Jalan

Kamis, 06 Januari 2022 | 15:13
Instagram @epy_kusnandar_official

Epy Kusnandar membagikan foto makam Ica Naga pemeran Kang Pipit Preman Pensiun.

Gridhot.ID - Dunia hiburan telah kehilangan pemeran Kang Pipit di sinetron Preman Pensiun.

Tokoh Kang Pipit di sinetron Preman Pensiun RCTI itu diperankan oleh aktor Ica Naga.

Mengutip Tribun Seleb, Ica Naga meninggal dunia pada Jumat (29/1/2021) lalu di usia 60 tahun.

Kang Pipit meninggal karena sakit jantung setelah dirawat di RS Muhammadiyah Bandung.

Baca Juga: Dulu Kantongi Duit Miliaran dari Peran 'Kang Mus' Preman Pensiun, Aktor Ini Malah Jadi Tukang Cuci Piring Lantaran Seret Job: Sebagai Suami Saya Ngedrop...

Melalui Instagram pribadinya, Epy Kusnandar membagikan potret pemakaman Kang Pipit.

Pemeran Kang Mus di sinetron Preman Pensiun itu mengunggah foto makam Kang Pipit.

Pada foto itu, terlihat makam Kang Pipit yang sudah ditaburi bunga dan dipasangi batu nisan.

Di belakang batu nisan, terlihat sosok pria yang tak asing di mata para penonton Preman Pensiun.

Baca Juga: Ramah dan Membumi, Sikap Pemeran Kang Mus di Preman Pensiun Saat Kena Razia Penyekatan Patut Dicontoh, Netizen: Cermin Orang Beretika!

Ia adalah Deny Firdaus, pemeran Kang Murad.

Pada sinetron itu, Kang Murad adalah preman yang selalu bersama Kang Pipit.

Dialog, gaya dan ekspresi keduanya membuat para penonton selalu menantikan mereka.

Tak jarang video adegan duo plontos ini kerap viral dan ditonton orang banyak di dunia maya.

Namun, kini Kang Murad harus kehilangan Kang Pipit di dunia nyata.

Instagram @epy_kusnandar_official
Instagram @epy_kusnandar_official

Unggahan Epy Kusnandar

Baca Juga: Disebut-sebut Dilan di Dunia Nyata, Ini Sosok Ivan Rivky Kabira, Pesinetron Preman Pensiun yang Pernah Jadi Ketua Geng Motor di Bandung

Melansir TribunJabar.id, kesedihan Deny disoroti netizen yang berkomentar di unggahan Epy.

Banyak penggemar turut bersedih melihat pemeran Kang Murad itu.

"Raut wajah Kang Murad kaya kebingungan," tulis netizen.

"Kang Murad merasa kehilangan banget dan yang lain saya rasa sama. Semoga Kang Pipit tenang di alam sana," timpal lainnya.

Baca Juga: Pasang Susuk Demi Jadi Kebal, Bintang Sinetron Anak Jalanan Ini Kini Hijrah Total Usai Nikmati Dunia Gelap, Rajin Berbagai Dakwah Tapi Ogah Dipanggil Ustaz

"Sedih ya liat Kang Murad, kayanya bakal kesepian tanpa dia," komentar netizen.

"Kasian Kang Murad," tulis netizen lain.

Sementara pada unggahan foto makam Kang Pipit, Epy menuliskan caption yang mencuri perhatian.

"Kalau umur boleh ditawar, minta 5 tahun lagi aja, saya ingin menyaksikan jalan baru yang kautempuh.""Selamat jalan Ica bin Oleng alias Pirmansyah Pitra @pipit_firmansyahpitra: pohon kelapa di tengah sawah, jangan lupa baca bismillah," tulis Epy.

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Tribun Seleb, TribunJabar.id