GridHot.ID - Gading Marten dan Gisella Anastasia resmi bercerai pada 23 Januari 2019.
Gading Marten dan Gisella Anastasia lalu menjalani kehidupan masing-masing tanpa mengesampingkan sang anak, Gempi Nora Marten.
Setelah bercerai itu, Gisella Anastasia atau yang akrab disapa Gisel menjalin hubungan dengan Wijaya Saputra alias Wijin.
Namun baru-baru ini, Gisel mengatakan hubungannya dengan Wijin telah berakhir.
Gisel mengaku mengakhiri hubungannya dengan Wijin secara baik-baik.
"Ya sudahlah, kami update sejujur-jujurnya, apa adanya. Kalau memang saat ini menjalani kehidupan masing masing, enggak bareng-bareng lagi," kata Gisel di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Sabtu (18/12/2021), dikutip dari Kompas.com.
"Tapi pasti keputusan ini sudah dipikiran baik-baik, kesepakatan bersama, untuk kebaikan bersama. Jadi untuk masalah melow-melow sedihnya kudu dilewatin saja ya enggak apa-apa," tambahnya.
Tak lama setelah Gisel putus dari Wijin, Raffi Ahmad 'keceplosan' menyebut ibu Gempi itu kembali menjalin hubungan asmara dengan Gading Marten.
Dilansir dari TribunnewsBogor.com, hal tersebut disampaikan Raffi Ahmad saat konferensi pers peluncuran logo Indonesian Basketball League (IBL) season 2022.
"Gading balikan dengan Gisel. Uuups," kata Raffi Ahmad, Kamis (6/1/2022).
Tak hanya itu, Raffi Ahmad bahkan mencari-cari Wijaya Saputra alias Wijin, mantan kekasih Gisel.
"Mas Wijin mana kok belum datang. Saya tungguin belum datang," ucap Raffi Ahmad sembari tertawa.
Kendati demikian, Gading pun hanya bisa tertawa mendengar becandaan Raffi Ahmad.
"Jangan marah dong,” ucap Raffi Ahmad ke Gading.
"Anak setan," jawab Gading Marten seraya tertawa.
Usai acara konferensi pers, Gading meluruskan maksud becandaan Raffi Ahmad.
Ayah anak satu ini membantah tentang kabar dirinya kembali menjalin asmara dengan Gisel.
"Nggak. Gosip, saya sama Gisel sampai sekarang kan hubungan baik banget," tutur Gading.
"Pokoknya yang kita lakukan berdua hanya untuk Gempi aja," pungkasnya.
Dalam dunia basket sendiri, saat ini Wijin menjabat sebagai Direktur Olahraga Dewa United Surabaya, sedangkan Gading Marten menjabat sebagai Presiden Tim West Bandits Solo.
(*)