Dulu Terkenal Berkat Jadi Lawan Main Sherina, Aktor Derby Romero Ternyata Sudah Lama Tak Ada di Indonesia, Begini Kabarnya Setelah 3 Tahun Tinggal di Singapura

Rabu, 19 Januari 2022 | 11:13
Instagram @derbyromero

Derby Romero dan sang istri, Claudia Adinda

Gridhot.ID -Publik tentu sudah tak asing dengan sosok Derby Romero.

Namanya dulu melejit berkat film 'Petualangan Sherina' yang hadirpada tahun 2000 silam.

Selain dikenal sebagai aktor, Derby Romero juga berkarier sebagai penyanyi.

Namun, belakangan Derby vakum di dunia hiburan setelah memutuskan tinggal di Singapura.

Terhitung sudah3 tahun lamanya, Derby dan istrinya, Claudia Adinda tak tinggal di Indonesia.

Belum lama ini, Derby mengungkapkan alasannya menetap di Singapura bersama sang istri.

Ternyataia melanjutkan studinya yang sempat tertunda karena kesibukannya di dunia hiburan.

Hal itu diungkap Derby ketikahadir sebagai bintang tamu acara 'Pagi Pagi Ambyar' Trans TV.

Padakesempatan itu, Derby pulang ke Indonesia karena visa tinggal di Singapura berakhir.

Baca Juga: Lepas Janda Lalu Tinggal di Kanada, Artis Ini Hidup Bahagia Dinikahi Bule, Dulu Difitnah Mantan Suami Hingga Pilih Pensiun dari TV

"Iya jadi sebenernya ini balik karena visa lagi abis jadi harus balik dulu," ungkap Derby di YouTubeTrans TV Official, Rabu (1/12/2021).

Pelantun lagu 'Gelora Asmara' ini menjelaskandirinya tengah fokus melanjutkan pendidikannya.

"Jadi mulai sekolah lagi, jadi dulu itu aku sempet kuliah enggak aku selesain terus habis nikah, ah udah pengin ngelanjutin juga, pengen S2 dan ini juga ngurus visa lagi buat S2," beber Derby.

Saat ditanya apakah sayang meninggalkan kariernya di Indonesia, Derbby mengaku tak menyesali keputusannya.

Aktor 31 tahun ini mengaku memiliki tujuan mengapa memutuskan untuk pindah ke Singapura.

Apalagi ia masih kerap bolak-balik ke Jakarta karena masih ada proyek yang harus dikerjakan.

"Dibilang sayang sih, aku jujur nggak ngerasa sayang, karena aku juga ada yang dikejar di sana gitu kan," terang Derby.

"Dan tahun pertama pindah aku masih bolak-balik," lanjutnya.

Ditambah pandemi Covid-19 masih parah sehingga ia memutuskan untuk tinggal lebih lama di Singapura dan fokus dengan pendidikannya.

Baca Juga: Belasan Tahun Dinikahi Bule Tapi Tak Dapat Uang Bulanan, Artis Ini Ngaku Patungan Bayar ART, Sekarang Masih Harmonis dan Tinggal di Bali

"Dan kebetulan pandemi gitu jadi nggak bisa balik juga, terus aku ya udah deh mending di sini dulu, fokus sama sekolah dulu," tuturnya.

Derby juga membeberkan penghasilannya selama tinggal di Singapura.

Lawan main Sherina Munaf ini mengaku masih memiliki sejumlah usaha yang berjalan di Jakarta.

"Ya mungkin karena projek-projek aku di Jakarta masih ada yang jalan, ibaratnya masih ada usaha yang jalan di Jakarta," ungkap Derby.

Ia juga mengklarifikasi isu kehabisan dana sehingga menjual beberapa motor kesayangannya.

Faktanya tak seperti itu, Derby mengaku motor-motor itu merupakan koleksinya sejak lama.

Ia menyadari tak bisa rutin merawat koleksi motor-motornya karena tengah berada di Singapura.

Baca Juga: Diboyong Suami Bulenya, Artis Ini Sekarang Jualan Tempe di Amerika, Ngaku Bahagia Meski Tinggalkan Dunia Hiburan: Kita Harus Bersyukur

Alhasil, Derby memilih untuk menuruti permintaan rekan-rekannya yang ingin membeli koleksi motornya.

"Jual motor wah, ini ceritanya juga lucu sih, motor itu aku udah koleksi dari umur aku 19 tahun mungkin ya, motor-motor tua itu harganya bisa dibilang murah gitu dan itu juga investasi gitu," beber Derby.

"Sekarang aku udah nggak pakai, aku juga di Singapura, ya udah aku lepas lepas aja."

Derby menepis isu jika ia menjual beberapa motor untuk memenuhi kebutuhan hidup di Singapura.

"Dan kebetulan yang beli juga temen-temen semua, mau mau dong karena mereka tahu aku masih punya koleksi. Ya udah ambil aja, ya udah ambil aja karena aku juga masih bisa lihat," " pungkas Derby.

Sementara itu, Derby dan istrinya kini tengah menanti kelahiran buah hati mereka.

Setelah empat tahun penantian, pasangan suami istri itu akhirnya bakal menjadi orang tua.

Instagram @derbyromero
Instagram @derbyromero

Derby Romero dan istrinya

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber YouTube