Statusnya Masih Calon Suami Venna Melinda, Ferry Irawan Pontang-panting Jadi Garda Terdepan Athalla Naufal yang Terseret Kasus Shannon Wong: Tugasnya Kepala Rumah Tangga

Selasa, 08 Februari 2022 | 07:13
Tribunnews

Didampingi Ferry Irawan, Athalla Naufal Kekasih Shanon Wong diperiksa polisi

GridHot.ID - Anak kedua Venna Melinda, Athalla Naufal mendadak terseret ke kasus Shannon Wong.

Dikutip dari Tribunnews.com, Shannon Wong melaporkan ayahnya sendiri atas tuduhan penganiayaan.

Perseteruan Shannon dengan ayahnya ini pun menyeret nama Athalla yang selama ini dikabarkan dekat dengan Shannon.

Saat pemeriksaan di kantor polisi, Athalla pun menegaskan statusnya dengan Shannon.

Selama ini terlihat lengket bak sepasang kekasih, Athalla dan Shannon rupanya hanya berhubungan sebatas teman.

Tudingan Athalla mengajak Shannon mabuk hingga pulang pagi yang menyebabkan pertengkaran Shannon dan sang ayah pun juga ia bantah.

Athalla menyebut bahwa ia tak mungkin menjerumuskan anak orang.

Dilansir dari tribunwow.com, Athalla Naufal memenuhi panggilan pihak Polresta Bogor, Jawa Barat, terkait masalah keluarga selebgram Shannon Wong.

Nama Athalla ikut terbawa dalam kasus dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh orangtua Shannon Wong.

Baca Juga: Ngaku Dicekik Ayahnya, Kebohongan Shannon Wong Dibongkar Adik Sendiri, Hal Mengejutkan Terungkap Hingga Athalla Naufal Kena Imbas

Pasalnya Athalla Naufal dan Shannon Wong tengah menjalin kedekatan.

Keduanya selalu terlihat bersama diketahui dari unggahan di media sosial mereka masing-masing.

Adik Verrel Bramasta itu dipanggil oleh pihak kepolisian untuk dimintai keterangan terkait kasus dari Shannon Wong.

Karena hal tersebut aktor Ferry Irawan pun ikut menanganai kasus yang menimpa Athalla tersebut.

Seperti yang diketahui, Ferry Irawan akan menikah dengan ibunda dari Athalla Naufal, Venna Melinda.

Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Warta Kota/Arie Puji Waluyo

Athalla Naufal saat di kantor polisi, Jumat (04/02)

Ferry Irawan mengungkapkan bahwa permasalahan yang menyangkut Athalla sudah ditanganinya.

"Kalau untuk masalah terus terang sudah saya handle semua, mungkin kalau mbak Venna dari segi ibu 'Doakan saja yang terbaik'," kata Ferry Irawan dikutip dari kanal YouTube Official NiNot pada Minggu (6/2/2022).

Ferry Irawan menjelaskan Athalla hanya memenuhi undangan dari kepolisian.

"Karena intinya kemarin juga hanya bukan panggilan juga, undangan, wawancara klarifikasinya biasa," kata Ferry Irawan.

Baca Juga: Shannon Wong Ngaku 12 Tahun Alami Kekerasan Sampai Depresi, Adik Verrel Bramasta Kena Getahnya Gara-gara Dituduh Bawa Pengaruh Buruk, Begini Reaksi Athalla Naufal

Kendati demikian, Ferry Irawan menjelaskan walaupun belum resmi menikah dengan Venna Melinda, masalah Athalla Naufal telah menjadi tanggung jawabnya.

"Tanggung jawab sudah ada di saya apapun itu, tapi begitu ada saya ya sekarang menjadi tanggung jawab saya, sekarang dan kedepannya," jelas Ferry Irawan.

Pria 44 tahun itu menegaskan masalah yang sedang dihadapi Athalla sudah menjadi tugasnya sebagai kepala rumah tangga.

"Kan tugasnya seorang kepala rumah tangga dan tugasnya seorang suami, dan tugasnya seorang bapak ya harus seperti itu," terang Ferry Irawan.

Karena tindakan yang dilakukan oleh calon suaminya tersebut, Venna Melinda merasa bersyukur.

Bahkan Venna Melinda tidak menyangka Ferry Irawan bisa sayang terhadap anak-anaknya.

"Karena sekali lagi ya bersysukur ya meskipun Abi Ferry usianya enam tahun lebih muda, aku juga termasuk enggak nyangka," kata Venna Melinda.

"Rasa kasih sayangnya Abi terhadap anak-anak ku memang Alhamdulillah aku sudah lihat buktinya, karena aku enggak pernah meminta, pure dari Abi yang ingin menjadi garda depannya Athalla," tandasnya. (*)

Tag

Editor : Desy Kurniasari

Sumber Tribunnews.com, Tribunwow.com