GridHot.ID - Itje Trisnawati merupakan penyanyi dangdut lawas Tanah Air.
Salah satu lagu Itje Trisnawati yang terkenal berjudul Duh Engkang. Lagu tersebut populer di tahun 90an silam.
Itje Trisnawati yang lahir di tahun 1963 masih tampak cantik.
Wajahnya terlihat awet muda meski kini ia sudah mendekati kepala enam.
Dalam salah satu unggahannya di Instagram @itje.t, tampak potret Itje yang berhijab.
Warganet yang melihat unggahan tersebut mengaku merindukan suara Itje.
Selain itu, warganet juga memuji paras Itje yang tampak awet muda.
"Teh... kangen suaranya.. please tampil di tv lagi donk..." komentar warganet yang rindu suara Itje.
"Mbaknya awet muda sekali ... Tetap sehat ya mbak," komentar warganet memuji paras Itje.
"Bunda itje..masih cantik aja dr dulu..sehat terus y Bun..." komentar warganet lainnya.
Melansir Tribunstyle.com, penyanyi dangdut Itje terjun di dunia hiburan sejak 1979.
Namanya kian melejit setelah bertemu dengan Koordinator artis Aneka Ria Safari, Eddy Sud.
Selain Duh Engkang, ada lagu-lagu Itje Trisnawati yang populer seperti Ada Enggak Lagi Lagi Ah, Madu Merah, Dana Asmara, dan Satu Malam.
Pertemuan Itje dengan Eddy Sud berujung ke pelaminan.
Namun, rumah tangga yang dibina selama 23 tahun itu kandas di tengah jalan.
Tiga bulan menjanda, Itje menemukan pengganti Eddy Sud.
Ia menikah dengan pengusaha showroom mobil, Agung Sarwono.
Sayangnya pernikahan Itje dan Agung Sarwono cukup singkat.
Agung meninggal pada 29 Oktober 2007 karena penyakit jantung.
Kini, Itje Trisnawati hidup bahagia meski sudah belasan tahun menjanda.
Kendati tak aktif di layar kaca, Itje Trisnawati tetap menjaga eksistensinya lewat media sosial.
Ia banting setir menjadi seorang YouTuber dengan isi konten masak masakan rumahan.
Bergabung sejak 2018, kanal YouTube Itje Trisnawati Real telah mengumpulkan 10 ribu lebih subscriber.
(*)