Suarakan Kesetaraan Perempuan, Kalis Mardiasih dan Cantika Abigail Bakal Jadi Pembicara Kongres Parapuan Nusantara, Begini Cara Join ke Acara

Kamis, 21 April 2022 | 19:21
Dok. PARAPUAN

Kongres Parapuan Nusantara Sesi I - Parapuan dan Kesetaraan.

Gridhot.ID-Kongres Parapuan Nusantarasegera digelar di Indonesia.

Dalam Kongres Parapuan Nusantaraada acara menarik yang membahas soal kesetaraan perempuan.

Acara Kongres Parapuan Nusantara tentang Parapuan & Kesetaraan ini akan digelar pada Jumat, 22 April 2022.

Selain diskusi menarik seputar kesetaraan, dalam Kongres Parapuan Nusantara ini juga digelar dalam rangka ulang tahun PARAPUAN yang pertama.

Selain mengangkat tema yang menarik, yaitu Parapuan & Kesetaraan, akan ada pembicara keren yang akan menemani diskusi.

Kedua pembicara keren tersebut adalah Kalis Mardiasih dan Cantika Abigail.

Kalis Mardiasih merupakan penulis buku sekaligus aktivis yang peduli pada isu perempuan dan anak, mulai dari kekerasan sampai kesetaraan.

Selain menjadi penulis, perempuan kelahiran 1992 ini juga terlibat dalam organisasi-organisasi pemerhati isu perempuan dan anak.

Kalis Mardiasih sendiri memulai aktivisme di isu perempuan sekitar lima tahun yang lalu.

Baca Juga: Menangis Pilu di Depan Ustaz, Penyanyi Wanita Ini Mendadak Akui Ingin Wafat Duluan daripada Suami: Tiap Sujud Selalu Saya Ucapkan

Menurut Podcast Cerita Parapuan episode 13 dengan bintang tahu penulis buku Hijrah Jangan Jauh-Jauh, Nanti Nyasar! (2019) ini, ia memulai kegiatan aktivismenya ketika membantu organisasi terkait, serta membaca berbagai buku dan studi mengenai perempuan.

Ia juga berkesempatan mengikuti course-course pendek seputar isu perempuan, dan bertemu aktivis-aktivis perempuan muslim se-Asia Pasific yang memperjuangkan kesetaraan gender.

Menariknya lagi, Kalis mengaku selama dua tahun terakhir keliling Indonesia untuk belajar literasi digital media islam untuk perempuan.

Selain Kalis Mardiasih, akan hadir pula Cantika Abigail dalam Kongres Parapuan Nusantara.

Cantika Abigail adalah musisi yang giat menyuarakan kesetaraan perempuan.

Selain punya suara yang khas dan piawai dalam bernyayi, Cantika Abigail juga dikenal sebagai musisi yang kerap menyuarakan isu kesetaraan.

Apalagi isu tentang perempuan yang layak mendapatkan kesempatan yang sama dengan laki-laki, Cantika begitu vokal dengan hal ini.

Selain itu, Cantika juga punya cara unik lo Kawan Puan dalam menyuarakan tentang isu perempuan, yaitu lewat lagu!

Salah satu lagunya yang berjudul Your Loss yang menceritakan tentang perpisahan. Dalam lagu ini syarat akan makna selebrasi akan diri perempuan itu sendiri, bahwa ternyata ia tidak membutuhkan kehadiran lelaki itu untuk merasa utuh dan bahagia.

Baca Juga: Jantung Negara Islam Diserang Pasukan Israel, Raja Salman Berang Bukan Main, Arab Saudi Kecam Keras: Ini Serangan Terhadap Kesucian Masjid Al Aqsa

Wah, menarik sekali bukan profil dari kedua pembicara dalam Kongres Parapuan Nusantara – Parapuan & Kesetaraan ini?

Untuk mengikuti acaranya, Kawan Puan bisa mendaftarkan diri melalui http://bit.ly/ParapuanDanKesetaraan atau klik tautan berikut ya!

Sebagai tambahan informasi, acara akan diadakan melalui Zoom pada Jumat 22 April 2022 pukul 10.00 WIB ya!

Yuk ajak teman, sahabat dan keluargamu untuk mengikuti acara tersebut.

Artikel ini telah diterbitkan Parapuan.co dengan judul Cantika Abigail dan Kalis Mardiasih Suarakan Kesetaraan dalam Kongres Parapuan Nusantara.(*)

Tag

Editor : Dewi Lusmawati

Sumber Parapuan.co