Bak Ogah Kalah Bahagia dari Puput, Doddy Sudrajat Kini Makin Sumringah Usai Dijodoh-jodohkan dengan Mantan Hatersnya: Itulah Buah Kesabaran

Sabtu, 23 April 2022 | 12:13
Tangkapan layar kanal YouTube TRANS TV Official

Doddy Sudrajat

Gridhot.ID - Doddy Sudrajat memang sebelumnya sering mendapat hujatan dari banyak orang.

Dikutip Gridhot dari Grid.ID, hal itu akibat dari konfliknya dengan Haji Faisal yang terus menerus menimbulkan gesekan panas.

Namun kini Doddy Sudrajat nampaknya sudah jauh lebih tenang dan jarang mengomentari masalah keluarga Faisal lagi

Usai 'berdamai' dengan Faisal, Doddy Sudrajat juga diketahui sudah mulai berdamai dengan hatersnya.

Dikutip Gridhot dari GridFame, ayah Vanessa Angel itu akhirnya bertemu dengan mantan hatersnya, Ayu Wisya.

Seperti diketahui sebelumnya, Doddy Sudrajat sempat melaporkan Ayu lantaran merasa sang selebgram telah mencemarkan nama baiknya.

Semua merupakan imbas dari video Ayu Wisya yang membela kubu Haji Faisal dan mengucap kalimat menohok untuk Doddy.

Namun baru-baru ini keduanya bertemu untuk pertama kalinya dan memutuskan untuk berdamai.

Mediasi kedua belah pihak yang digelar di Polres Metro Jakarta Pusat pun berjalan dengan lancar.

Baca Juga: Tetap Glowing Meski Nyetir Siang Malam, Sopir Bus Cantik Ini Punya Senjata Jitu Jika Dirayu Para Crew Hingga Penumpang, Rela Terima Semua Resiko Kerjaan Demi Biayai 3 Anak di Rumah

Pasca berpelukan dengan Ayu Wisya, Doddy Sudrajat pun buka-bukaan soal kehidupannya kini sebagai duda baru.

Termasuk mengatakan dirinya bahagia meski kini tak ada Puput di sisinya.

Wah, benarkah sudah move on?

Dilansir dari YouTube Sambel Lalap pada Kamis, 21 April 2022, Doddy menyebut tak ada perubahan mencolok dalam hidupnya sejak cerai.

Pasalnya, ia sudah pernah merasakan 12 tahun hidup menduda dan mengurus dua anak seorang diri tanpa istri.

"Ya biasa aja sih," ucap ayah 3 anak itu.

"Dua belas tahun dulu kan Daddy sendiri, nggak ada pasangan juga, nggak ada mamahnya Mayang. Biasa aja sih, bisa menghandle-lah," sambungnya.

"Bahkan dulu lebih repot lagi Mayang masih bayi, kalau sekarang kan Mayang sudah besar. Jadi lebih ringan dibandingkan dulu," tambahnya.

Di momen itu, Doddy Sudrajat juga mengaku lega karena satu per satu masakah yang menjeratkan bisa terselesaikan.

Baca Juga: Kronologi Mike Tyson Tinju Penumpang Pesawat Terungkap, Sudah Berusaha Sabar Sejak Awal, Hal Inilah yang Jadi Pemicu Pukulannya Terbang

Menurut Doddy semua terjadi berkat kesabaran dan keikhlasannya yang tak mamu membalas hujatan netizen.

Termasuk Ayu Wisya yang berubah pikiran dan kini sudah berdamai dengannya dan Mayang.

"Ya itulah buah dari kesabaran, keikhlasan, tidak membalas apa yang orang hujat ke Daddy," kata Doddy.

"Kita lihat aja, Ayu Wisya setelah ketemu Daddy kan baru tahu 'oh Daddy seperti ini, Mayang seperti ini," terang Doddy.Doddy menegaskan pertemuannya dengan Ayu Wisya bukanlah settingan melainkan murni atas ketulusan sang mantan haters.

"Nggak ada, (Ayu Wisya) tulus, karena memang pengen cepet selesai aja, dan ingin banyak teman dan banyak saudara,” kata Doddy.

“Jangan makin panjang, ini kan satu-satu permasalahan sudah selesai. Kasus perceraian sudah selesai," sambungnya.

"Tapi keputusan Gala ya mungkin akan banding InsyaAllah banding, pertimbangannya nanti lagi dibuat suratnya, kalau suratnya sudah dibuat baru nanti diberitahu," pungkasnya Djamaludin Koedoeboen pengacara Doddy juga membenarkan adanya pertemuan dengan Ayu Wisya seperti dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Kamis (21/4/2022).

"Insya Allah jadi begini semua itu by process jadi tidak bisa instan kan kita baru ketemu. Tadi aku melihat ketika Mbak Ayu dengan daddy mereka tatap-tatapan kayak ada curi-curi pandang gimana gitu, tapi yaudah lah itu soal lain," ujar Djamaludin.Ayu Wisya juga secara tiba-tiba menyinggung soal perjodohan dirinya dengan Doddy di sebalah Mayang.

"Hangat sih hangat, entar liat aja deh di Instagram aku diupload sih. Masih ini silaturahmi baru pertama ketemu tahu-tahu jadi mami. Iya jodoh mah nggak ada yang tahu ya," kata Ayu Wisya hingga Doddy ikut tersipu malu.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Grid.ID, gridfame