GridHot.ID - Penyakit asam lambung kronis atau GERD menjadi masalah bagi banyak orang.
Hal ini kemungkinan disebabkan oleh meningkatkan konsumsi makanan cepat saji yang cenderung berminyak dan berlemak, serta meningkatnya angka obesitas.
Jika Anda menderita sakit asam lambung, penting bagi Anda untuk menemui layanan kesehatan guna menentukan apakah diagnosis GERD sudah tepat serta guna menyingkarkan gangguan lain yang memiliki gejala serupa.
Perlu diketahui, tingkat keparahan gejala GERD sangat menentukan pilihan pengobatan.
Sementara itu, cara mengurangi keparahan gejala yang diakibatkan oleh GERD adalah dengan menjaga makanan.
Melansir Healthline, berikut beberapa buah-buahan yang paling tidak sehat karena bisa menyebabkan GERD hingga diabetes.
Buah dengan kandungan gula tertinggi
Beberapa jenis buah, baik segar maupun kering, mengandung gula alami yang tinggi.
Jika ingin mengurangi asupan karbohidrat atau gula, konsumsi buah-buahan berikut ini harus dibatasi.
Baca Juga: Wajib Tahu, Ternyata Seperti Ini Gejala Asam Lambung Paling Umum
1. Buah kering
Beberapa varietas buah kering yang paling umum adalah apel, kismis, aprikot, buah ara, mangga, nanas, dan cranberry.
Dibandingkan dengan buah segar, buah kering tersebut umumnya mengandung lebih banyak kalori, karbohidrat, dan gula per porsi.
Makan segenggam buah kering, berarti mengonsumsi lebih banyak kalori daripada jika makan buah segar dalam jumlah yang sama.
Karena kandungan gula yang lebih tinggi dalam buah kering (bahkan tanpa tambahan gula), sebaiknya buah kering dikonsumsi dalam jumlah sedang, terutama jika ingin mengurangi asupan gula.
2. Leci
Leci merupakan buah tropis yang mengandung banyak mikronutrien utama, termasuk vitamin C, tembaga, dan kalium.
Buah leci juga relatif tinggi gula, yang mungkin menjadi masalah bagi yang sedang menjalani diet rendah karbohidrat atau rendah gula.
Adapun sebanyak 190 gram leci mentah mengandung 125 kalori dan 29 gram gula.
3. Mangga
Mangga sangat populer karena rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut.
Baca Juga: Apakah Asam Lambung Bisa Memicu Kematian? Begini Penjelasan Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Mangga juga kaya dengan berbagai nutrisi, seperti vitamin C, folat, dan tembaga.
Namun, di sisi lain, mangga juga mengandung gula alami dalam jumlah tinggi.
Adapun sebanyak 165 gram mangga mengandung 99 dan 22,5 gram gula.
Buah dengan kalori tertinggi
Banyak jenis buah yang tinggi kalori. Meskipun tetap dapat dinikmati sebagai bagian dari pola makan padat nutrisi, konsumsinya perlu dibatasi jika ingin mengurangi asupan kalori atau menurunkan berat badan.
Plum
Plum adalah jenis buah kering yang dikenal karena kandungan serat dan efek pencaharnya.
Namun, seperti jenis buah kering lainnya, buah plum relatif tinggi kalori, karbohidrat, dan gula.
Adapun sebanyak 174 gram buah plum mengandung 418 kalori dan 66 gram gula. (*)