Find Us On Social Media :

Bulu Kuduk Auto Merinding, Nekat Mendaki Gunung Tengah Malam Sendirian, Pendaki Ini Tak Sadar Jika Seluruh Wajah dan Tangannya Berlumuran Darah

Hanizamal saat mendaki gunung sebelum peristiwa mistis itu terjadi.

GridHot.ID - Ada peristiwa misterius yang dialami oleh seorang pendaki.

Bagi para pencinta alam, mendaki gunung dan melewati setiap lekuk lerengnya merupakan kemewahan tersendiri.

Seperti dilansir dari Tribunnews.com, seorang pendaki haruslah tahu seluk beluk mengenai gunung agar siap selalu ketika ada halangan disana.

Pasalnya di gunung, bisa saja seseorang tersesat atau bertemu hewan buas.

Selain itu, gunung juga dikaitkan sebagai tempat yang memiliki aura mistis yang kuat, ditinggali makhluk halus.

Nekat mendaki gunung sendirian di tengah malam, pendaki ini justru harus mengalami kejadian aneh.

Kejadian aneh yang menimpa pendaki itu dipercaya sebagai peristiwa mistis.

Kejadian yang diduga akibat kekuatan mistis itu memang terdengar akrab dengan kegiatan para pendaki gunung.

Dilansir Grid.id dari mStar, kejadian aneh ketika mendaki gunung sendiri dialami oleh pendaki bernama Hanizamal Abu Hanifah.

 Baca Juga: Dari Lawu Hingga Arjuno, Berikut 3 Kisah Mengerikan Para Pendaki yang Tersesat Saat Berada di Gunung, Ada yang Ditemukan Tinggal Tulang Belulang

Namun agar pendaki lain tak merasa takut mendaki dan beberapa alasan lainnya, Hanizamal tak menyebutkan nama gunung itu.

Pria yang bekerja sebagai insinyur di Ho Chi Minh, Vietnam, itu membagikan kisahnya ketika ia akan turun menuju kaki gunung di Selangor, Malaysia.