Gaji Tembus Dua Digit, Terkuak 2 Syarat Mutlak Jadi Aspri Hotman Paris, Salah Satu Asisten Beberkan Tugas dan Keuntungannya: Paling Mahal Dibeliin Mobil

Selasa, 17 Mei 2022 | 12:42
Instagram @hotmanparisofficial

Hotman Paris dan salah satu asprinya Nurbaeny Janah

Gridhot.ID - Hotman Paris merupakan salah satu pengacara Indonesia yang dikenal tajir melintir.

Selain kehidupannya yang mewah, sosok asisten pribadi Hotman Paris juga sering jadi sorotan.

Diketahui, Hotman Paris memiliki banyak asisten pribadi atau aspri.

Diakui pria 62 tahun itu, dirinya kini dikelilingi 44 aspri yang siap menemaninya bekerja sehari-hari.

Hotman menyebut banyak sekali orang yang ingin menjadi asprinya.

Bukan tanpa alasan, mengingat Hotman selalu memberikan honor tinggi pada orang-orang yang bekerja dengannya.

"Yang mau jadi aspri saya ribuan," kata Hotman dikutip Grid.id dalam acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Senin (16/5/2022).

Hotman juga membocorkan kualifikasi bagi yang ingin mendaftar jadi asisten pribadinya.

Tidak muluk-muluk, pengacara berdarah Batak itu menyebutkan dua hal, yaitu cantik dan supel.

Baca Juga: 'Naudzubillah!' Menjerit Kesakitan dan Muntah Belatung saat Dirukiah, Iqlima Kim Curiga Disantet, Mantan Aspri Hotman Paris Bongkar Sosok Pengirim

"Tentu harus cantik, yang kedua supel, itu saja," tandasnya.

Kendati demikian, kecerdasan juga menjadi nilai yang tidak kalah dipertimbangkan bagi Hotman.

Hal itu terbukti dengan prestasi salah satu aspri asal Purwokerto yang siap lulus pendidikan notaris.

"Bahkan, ada satu aspri saya sudah mau lulus notaris, Novi dari Purwokerto," ucap Hotman.

Instagram @mahesaputriii_
Instagram @mahesaputriii_

Mahesa Putri ungkap tugas jadi aspri Hotman Paris

Hotman lantas mengaku selalu membawadua aspri untuk menemaninya syuting.

Ia juga seringkali membagikan potret bersama para asprinya di media sosial.

"Orang selalu salah mengartikan. Setiap saya syuting The Hotman, saya harus bawa dua aspri, bisnis gitu loh," pungkas Hotman.

Sementara, Mahesa Putri salah satu aspri Hotman mengungkap tugas dan gaji yang diterimanya.

Mengutip TribunManado.co.id, hal itu diungkap Mahesa di kanal YouTube milik Nathalie Holscher.

Baca Juga: Tak Terima Nama Baiknya Tercemar, Hotman Paris Balas Telak Tuduhan Iqlima Kim, Kumpulkan Bukti Ini untuk Laporkan Mantan Aspri dan Razman Arif Nasution: Mereka Pansos!

Ternyata Mahesa punya tugas sepele sebagai aspri, seperti mengelap keringat Hotman.

"Tugas Aspri itu nemenin Bang Hotman kerja. Ngingetin makan, ngelap keringet," tutur Mahesa.

Mahesa juga menyebut orang tuanya mendukung pekerjaannya menjadi aspri Hotman.

Hal ini lantaran ibu Mahesa melihat Hotman sebagai orang yang baik dan suka menolong sesama.

"Kebetulan aku cuma ada mama. Beliau ngedukung karena tahu Bang Hotman sosok yang baik, suka membantu yang tertindas," kata Mahesa.

Diakui Mahesa, dirinya sering bertemu dengan orang kaya gegara menjadi aspri Hotman.

Bahkan Mahesa pernah dibelikan mobil hingga rumah oleh teman Hotman.

"Yang berduit sih biasanya orang penting ya, kalau temennya Bang Hotman aku enggak kenal."

"Cuma sebelum itu pernah ada yang ngedeketin satu dua beliin barang mahal, paling mahal mobil sih, rumah," ungkapnya.

Soal urusan gaji menjadi aspri, Mahesa menyebut perkiraan dua digit.

"Kayaknya harus nego nih, setahu aku dua digit sih," ungkapnya.

Baca Juga: Iqlima Kim Diduga Dimanfaatkan Musuh-musuh Hotman Paris, Sang Pengacara Ungkap Dirinya Sudah Sempat Menjauh Sejak Lama

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Grid.ID, Tribunmanado.co.id