Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar
Gridhot.ID -Peristiwa heboh yang menggegerkan publik ketika melihat Toyota Fortuner berpelat nomor RF menerobos jalur busway.
Video ini diabadikan dalam sebuah unggahan akun Instagram @random_video.id_ pada (14/06/2022).
Dalam tayangan video pendek tersebut, terlihat jelas bagaimana Toyota Fortuner menerobos jalur busway.
Momen ini kemudian diabadikan oleh pemobil yang juga berada di TKP.
Awalnya pemobil melihat adanya Toyota Fortuner berkelir hitam berhenti di jalur busway.
Di depan mobil tersebut terdapat bus TransJakarta yang tengah menunggu lampu merah.
Lalu pemobil tersebut heran saat lampu merah berubah menjadi hijau, Toyota Fortuner tersebut melintas dengan santainya.
Padahal di depan terdapat aparat yang tengah bertugas mengatur lalu lintas di jalan tersebut.
Pemobil Toyota Fortuner tersebut lolos dari tilang meskipun melanggar lalu lintas karena melanggar jalur busway.
Perekam tersebut kemudian menyoroti pelat nomor yang digunakan Toyota Fortuner tersebut lantaran menggunakan kode RF di belakangnya.
Pelat nomor yang menggunakan kode RF tersebut biasanya merupakan mobil dinas kepemilikan pejabat.
Tidak diketahui pasti insiden ini terjadi dimana.
Namun video ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.
"Jangan keburu menghujat mobil yg di belakang bus... Berfikir positif saja. Siapa tau supir atau penumpang yg duduk di tengah lagi pengen Boker... Dari pada boker di mobil," tulis @don***.
"Kalo awalnya RF kalo g salah pejabat, jadi g brani nilang pejabat, mungkin. Ato memang mobil nya g keliatan, karna dibelakang bis," beber @kaw***.
"Jgn2 Rf bodong gak terdaftar kayak rf yg menganiaya di tol dlm kota beberapa waktu lalu," celetuk @gus***.
"Jgn sampe lolos" ucap @uwa_***
"Buru- buru mau kerja buat rakyat" ujar @eckyofardia***