Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Meninggal Dunia Usai Dirawat 2 Minggu di Rumah Sakit, Ratu Dangdut House Indonesia Ini Sempat Ungkapkan Keinginan Terakhirnya Sebelum Tiada

Selasa, 21 Juni 2022 | 12:42
Instagram/@nenenganjarwati13_real

Pedangdut Neneng Anjarwati

Gridhot.ID - Innalillahi wa innailaihi rojiun, sosok penting di dunia hiburan ini telah meninggal dunia.

Dikutip Gridhot dari Grid.ID, namanya adalah Neneng Anjarwati yang sudah sangat dikenal di Indonesia.

Menurut laman Wikipedianya, Neneng Anjarwati merupakan penyanyi dangdut legendaris.

Dirinya terkenal atas aliran lagu house yang ditekuninya.

Pada tahun 2009, namanya kian melejit usai merilis album Dangdut Ajeb-ajeb.

Diketahui Pedangdut senior Neneng Anjarwati dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (14/7/2021) dini hari lalu.

Dikutip Gridhot dari Wartakota, kabar wafatnya Neneng Anjarwati dibenarkan anak sulungnya, Ria.

"Iya benar tadi pagi jam 02.00 WIB," kata Ria saat dihubungi, Rabu (14/7/2021).

Neneng Anjarwati meninggal dunia setelah dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Juarai Kontes Dangdut Asia 2016, Penyanyi Ini Menyesal Pernah Kabur dari Rumah Hingga Bikin Trauma Ibunya, Tangisnya Pecah Minta Maaf

"Mama meninggal karena Covid-19," kata Daviz Anugrah, anak almarhumah Neneng Anjarwati .

Ia mengatakan sang ibunda meninggal di rumah sakit di kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan.

Sebelum meninggal dunia, almarhumah Neneng Anjarwati sudah dirawat sejak dua minggu lalu.

Jenazah Neneng sudah dimakamkan di TPU Bambu Apus, Jakarta Timur dengan protokol Covid- 19.

Ucapan duka dari netizen juga membanjiri kolom komentar akun Instagam milik sang penyanyi.

Melansir Instagram miliknya @nenenganjarwati13_real, ia sempat mengungkap keinginan terakhir.

Neneng mengungkapkan bahwa ingin melihat cucunya lahir, kemudian anaknya menikah, serta ingin melihat anak bungsunya memakai seragam TNI AL.

"Tuhan...jangan ambil saya dulu...Sebelum saya liat cucu, si tengah kawin dan di bontot pake seragam AL," tulisnya pada 5 Juli 2021.

Instagram @nenenganjarwati13_real
Instagram @nenenganjarwati13_real

Unggahan Neneng Anjarwati

Sebagai informasi, nama Neneng mulai dikenal setelah ia merilis lagu 'Teras Biru' di tahun 1990.

Baca Juga: Gunting Rambut Selingkuhan Okin, Rachel Vennya Ngaku Dibisiki Setan Saat Marah Besar: Kanan Kiri Gue Bilang!

Namun, lagu yang cukup terkenal yang pernah dibawakan Neneng yakni berjudul Madu Merah.

Neneng yang dijuluki Ratu House Dangdut kerap tampil nyentrik dengan mengenakan kacamata hitam.

Neneng juga mengaku pernah menyiapkan lagu khusus untuk penyanyi dangdut Lesti Kejora.

Hal itu lantas mendapat perhatian dari netizen.

Pasalnya, lagu yang disiapkan Neneng merupakan lagu cinta yang dinilai sangat cocok untuk Lesti.

(Instagram @nenenganjarwati13_real)
(Instagram @nenenganjarwati13_real)

Pedangdut senior Neneng Anjarwati

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang