Viral Video Anak Kecil di Taman Pakai Isyarat Tangan untuk Minta Pertolongan, Netizen: di Indoneisa Masih Banyak yang Belum Tau

Jumat, 01 Juli 2022 | 12:25
Tiktok/foxyros

Terlihat seorang pria memakai kaos lengan panjang putih, yang diduga sebagai sumber bahaya untuk anak tersebut.

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID - Belakangan aksi kekerasan anak yang dilakukan oleh orangtuanya mulai jadi perbincangan hangat.

Bagaimana tidak, dikarenakan korban dibawah umur, mereka sulit berbicara apa lagi meminta pertolongan orang lain.

Untuk itu penting mengenal bahasa tubuh dan simbol meminta pertolongan yang bisa dilakukan lewat gerakan tangan sederhana berikut ini.

Dilansir Gridhot.ID dari akun TikTok @foxyros pada 30 Juni 2022, Terlihat seorang anak yang membuat tanda pertolongan kepada dua orang wanita.

Dalam video yang sama juga terlihat seorang pria memakai kaos lengan panjang putih, yang diduga sebagai sumber bahaya untuk anak tersebut.

Oleh karena itu, anak tersebut meminta pertolongan kepada dua wanita yang kebetulan bertemu di jalan.

Anak itu sendiri memberikan simbol tangan meminta pertolongan.

Isyarat yang dilakukan adalah dengan mengangkat tangan dengan ibu jari diselipkan ke telapak tangan, lalu melipat jari ke bawah.

Unggahan video tersebut mengundang berbagai respon dan tak sedikit pula yang memberikan komentarnya

Baca Juga: Putra Semata Wayangnya Masuk Ruang Bedah untuk Disunat, Angelina Sondakh Cuma Bisa Lakukan Ini Sambil Menanti: Lebih dari 60 Kali!

"Di Indonesia masih banyak yang belum tau, apalagi di kotaku" ucap akun @bluebby***.

"Ngerti isyaratnya, tapi bingung nolongnya harus gimana" beber akun @lub***.

"Harus masuk materi kurikulum di sekolah dasar, bahkan sekolah dini tentang isyarat-isyarat seperti ini" ungkap akun @andrewsur***.

"Bagi yang gak tau itu tangan nya ngode apa dia butuh pertolongan di masalah keluarga nya atau selain nya " ujar akun @bers_***.

"Ini prank apa beneran? " tanya akun @melat***.

(*)

Tag

Editor : Dewi Lusmawati

Sumber TikTok