Find Us On Social Media :

Tamara Bleszynski Terus Perjuangkan Hak Keponakannya Atas Hotel Warisan, Janda Mike Lewis: Kalian Begitu Kejam Sembunyikan Kematian Ibunya dari Publik!

Tamara Bleszynski saat temu media di Denpasar, Bali, Rabu (27/4/2016). Dalam kesempatan ini Tamara memaparkan kasus perbuatan tak menyenangkan yang diduga dilakukan pria berinisial WS.

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID - Tamara Bleszynski diketahui masih getol perjuangkan hak warisan anak yatim.

Kini masih getol perjuangkan hak warisan anak yatim sembari mencak-mencak, Tamara Bleszynski mendadak ceritakan kisah pilu keponakannya.

Dilansir dari Grid.ID pada 15 Juli 2022, tak hanya ceritakan kisah pilu keponakannya, Tamara Bleszynski juga bongkar kisah pilu di balik kematian sang kakak.

Belakangan ini, nama Tamara Bleszynski sedang ramai diperbincangkan publik.

Hal ini dikarenakan mantan istri Mike Lewis itu jadi korban penggelapan aset properti yang merupakan warisan dari sang ayah.

Ayah Tamara Bleszynski diketahui mewariskan sebuah hotel yang ternyata sang artis mendapat bagiannya.

Ternyata selama ini, Tamara Bleszynski yang kini tinggal di Bali tak pernah mendapatkan haknya.

Namun secara tiba-tiba, mantan istri Mike Lewis itu malah mendapat surat utang hotel.

Di mana rupanya hotel warisan ayahnya bitu sudah dijadikan jaminan utang tanpa sepengetahuan Tamara Bleszynski dan keluarga.

Baca Juga: Sosok Komisaris yang Tipu Jessica Iskandar Kabur ke Singapura, Mental Istri Vincent Verhaag Drop Karena Rugi Hampir Rp 10 Miliar: Itu Uang untuk Masa Depan Anak

Dikutip dari KompasTV pada 15 Juli 2022, masih getol perjuangkan hak warisan anak yatim, baru-baru ini Tamara Bleszynski unggah sesuatu hal tak biasa.