GridHot.ID - Nikita Mirzani diketahui sebagai artis kontroversial.
Pemberitaan mengenai mantan pacar John Hopkins ini seolah tak ada habisnya.
Termasuk soal kabar tuduhan Nyai berikut yang tak terbukti.
Melansir tribunsumsel.com, 4 Bulan ditahan, Isa Zega eks manajer Lucita Luna dinyatakan bebas murni.
Isa Zega bernafas lega setelah hakim PN Jaksel mengetuk palu menyatakan dirinya bebas dari laporan Nikita Mirzani.
Diketahui Nikita Mirzani melaporkan Isa Zega terkait kasus dugaan pencemaran nama baik dan memberikan keterangan palsu di bawah sumpah.
Melansir dari Tribunnews.com, Sabtu (27/9/2022) Hal tersebut dikatakan kuasa hukum Isa Zega, Elza Syarief. Elza menyebut bahwa kliennya tidak terbukti dalam dakwaannya telah melanggar hukum dan dinyatakan bebas murni.
"Mengadili menyatakan terdakwa Adrena Isa Zega tidak terbukti dakwaan alternatif ke satu atau kedua. Dua memberikan terdakwa dari dakwaan alternatif ke satu dan kedua," ujar Elza membaca putusan majelis hakim saat jumpa pers di kawasan Mentang Jakarta Pusat, Jumat (26/8/2022).
"Memurnikan kembali harkat martabat terdakwa seperti semula, memerintahkan terdakwa keluar dari tahanan, mengembalikan batang bukti satu flashdisk screen shot, instagram dan video," lanjutnya.
Isa Zega dinyatakan bebas murni pada Kamis 25 Agustus 2022 dari rutan Pondok Bambu Jakarta Timur.
"Kemarin, kan putusan kemarin," tutur Elza.
Atas putusan tersebut Isa Zega berharap nama baiknya segera dibersihkan atas kasusnya terhadap Nikita Mirzani. Sehingga dirinya bisa kembali menjalani hidup seperti sediakala.
Diketahui sebelumnya, kejadian ini bermula dari kasus penganiayaan yang dialami Isa Zega, saat tengah berada di sebuah kafe di apartemen Kalibata City pada 3 November 2020.
Akibat kejadian tersebut, Isa Zega mengalami luka pada bagian wajah.
Isa pun membuat laporan dugaan penganiayaan itu di Polres Pancoran, Jakarta Selatan pada 23 November 2021.
Namun, setelah diproses hukum, Isa Zega dipanggil ke pengadilan untuk memberikan kesaksian.
Kesaksian itu dia sampaikan, para pelaku lain yang melakukan pemukulan terhadap Isa Zega menerangkan bahwa otak dari pemukulan tersebut diduga NM.
Namun berdasarkan penyelidikan polisi, Nikita tidak terbukti melakukan penganiayaan.
Sehingga Nikita melaporkan balik Isa Zega di Polres Metro Jakarta Selatan atas pencemaran nama baik dan memberikan keterangan palsu di bawah sumpah.
Manajer Lucinta Luna itu pun disidangkan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Isa Zega didakwa pasal berlapis, pertama Pasal 42 ayat ( 1 ) KUHP, Memberikan Keterangan Palsu di Bawah Sumpah dan Pasal 310 ayat ( 1 ) KUHP tentang Pencemaran Nama Baik terhadap Nikita Mirzani.
Sementara itu, dikutip GridHot dari tribunnews.com, Isa Zega telah divonis bebas murni atas laporan Nikita Mirzani terkait dugaan kasus pencemaran nama baik dan memberikan keterangan palsu di bawah sumpah.
Ia resmi bebas dari rutan Pondok Bambu pada Kamis (25/8/2022) setelah majelis hakim memutuskan bahwa Isa Zega tidak terbukti dalam dakwaannya.
Hal ini dijelaskan oleh kuasa hukum Isa, Elza Syarief.
Kata Elza, vonis tersebut juga membuktikan bahwa laporan yang dimasukkan Nikita tidak terbukti.
"Apapun yang menjadi laporan tidak benar, saya gak mengerti laporan itu barang buktinya tidak ada, tidak ada suara, tidak ada gambar kenapa bisa diterima," ujar Elza ditemui kawasan Menteng, Jakarta Selatan, Jumat (26/8/2022).
Sehingga Isa Zega sudah tidak perlu menjalani proses hukum.
Kendati begitu, Isa Zega melalui kuasa hukumnya, Elza Syarief mengaku belum mengambil langkah hukum untuk melaporkan balik Nikita Mirzani.
"Itu belum bisa melakukan upaya hukum yang lain, dan lihat orang-orang yang mendzolimi Isa sudah mendapatkan bagian hukuman-hukuman itu," kata Elza.
"Itu sangat nyata di hadapan kita. Itukan kita lihat sendiri bagaimana terlibat banyak kasus ya," sambungnya.
Begitupun Isa Zega yang mengaku belum memikirkan langkah selanjutnya.
Terlebih menurutnya beberapa pihak yang ikut memenjarakannya sudah diberikan balasan oleh Tuhan.
"Awalnya dendam, tapi karena mereka sudah menerima satu per satu jadi sudah terbalaskan," tutur Isa.
Oleh karena itu, Isa saat ini hanya ingin fokus untuk membenahi diri usai menjalani penahanan.
Ia ingin kembali memperbaiki finansialnya yang sempat terganggu akibat kejadian tersebut.
"Karena aku ditahan 4 bulan lebih, jadi sekarang waktunya Quality time dulu. Kalau berantem mah nanti juga bisa," pungkasnya.(*)