Pacar Thariq Habis Kesabaran, Fuji Ancam Bakal Laporkan Haters ke Polisi, Percakapannya dengan Akun Misterius Terungkap: Pasal Berlapis!

Kamis, 29 September 2022 | 06:42
(Instagram/fuji_an)

Thoriq dan Fuji

GridHot.ID - Adik ipar mendiang Vanessa Angel, Fujianti Utami atau Fuji nampaknya sudah habis kesabaran.

Ya, Fuji baru-baru ini mengancam akan melaporkan haters ke polisi.

Fuji mengambil langkah tegas untuk para haters yang terus menghujatnya.

Dilansir Gridhot.id dari BanjarmasinPost, melalui Instagram Story-nya, Fuji mengunggah sebuah video yang berisi komentar kebencian dari warganet.

Melalui unggahan Instagram story, Fuji membagikan video tangkapan layar berisi banyak komentar kebencian yang dikirim oleh salah satu haters via DM (direct message).

Bahkan ia juga mengirimn pesan lewat Instagram kepada hater yang menyebar kebencian tersebut.

Haters yang akunnya diekspos oleh Fuji itu mengirim banyak komentar kebencian, mulai dari mencibir gaya hidup kekasih Thariq Halilintar itu hingga membanding-bandingkannya dengan Mayang putri Doddy Sudrajat.

Melihat hater yang menyebar kebencian tersebut, membuatnya suah tak sabar.

Bahkan ia juga mengatakan kepada hater untuk bersenang-senang dalam kebencian.

"Sshh diam ya cantik," tulis Fuji diakun Instagram pribadinya, Rabu, 28 September 2022.

"Nggak ada waktu buat kamu. Selamat bersenang-senang dalam kebencian," lanjutnya.

Baca Juga: Marah Besar Sang Mama Dihujat Warganet hingga Menangis Saat Live TikTok, Fuji Jadi Garda Terdepan Sampai Berani Ancam Haters: Karma Lu Lebih Gede!

Mengutip TribunStyle, di unggahan lain, Fuji mengancam akan melaporkan haters tersebut ke polisi dengan bahasa yang halus namun tegas.

"Siap-siap aku cari ya. Udah aku ss (screenshot) semua,"

"Tunggu tim IT nyari kamu ya,"

"Thank you. Pasal berlapis," tutur Fuji.

Ketar-ketir bakal dilaporkan ke polisi, haters Fuji langsung minta maaf berkali-kali.

Dia bahkan mengaku penggemar perempuan yang akrab disapa Uti tersebut.

(Instagram @fuji_an)
(Instagram @fuji_an)

Fuji ancam akan laporkan hater ke polisi, pasal berlapis

Namun nampaknya Fuji tak goyah.

Tante kesayangan Gala Sky itu berperan pada si haters agar rajin makan sebelum dijebloskan ke penjara.

"Siapin tisu ya, sayang. Jangan lupa makan. Takutnya di sana makanannya nggak enak," ujar Fuji.

"Gue minta maaf banget. Nggak ada maksud lain, Uti. Jujur fans banget sama Uti dulu," balas haters memohon agar tidak dilaporkan ke polisi.

Baca Juga: Cuek dengan Syarat yang Diberikan Geni Faruk untuk Fuji, Haji Faisal Tanggapi Ketus dan Serang Balik Calon Besannya

Seperti yang diketahui, Fuji terkenal setalah sang kakak Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel meninggal dunia.

Ia adalah salah satu keluarga yang sangat terpukul lanataran ditinggal pergi unutk selamanya oleh kakak sulungnya.

Bahkan ia juga yang sering mendapat sorotan warganet lantaran kecantikanya dan ketulusannya menjaga gala.

Namun banyak juga yang menjadi haternya.

(*)

Tag

Editor : Septia Gendis

Sumber Banjarmasin Post, Tribunstyle