Pertamina Angkat Bicara Usai Viral Video Pertalite RON 90 Dites Cuma Muncul Angka 86: Alat Tersebut Harus Terbukti Sudah Terkalibrasi!

Sabtu, 08 Oktober 2022 | 13:00
MOTOR Plus-online.com/Indra GT dan Twitter/yo2thok

Viral Pertalite diuji pakai alat tapi RON yang terdeteksi hanya 86

Gridhot.ID - Sedang viral akhir-akhir ini terkait kualitas Bahan Bakar Minyak jenis Pertalite.

Dikutip Gridhot dari Tribun Bisnis, publik menduga Pertalite mengalami penurunan kualitas karena merasakan pemakaiannya menjadi lebih boros.

Meski begitu Pertamina menegaskan kalau Pertalite tidak berubah kualitasnya sedikitpun.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengatakan, spesifikasi Pertalite masih sama, alias tidak mengalami perubahan spesifikasi usai mengalami kenaikan harga Rp10.000 per liter.

"Hasil uji RVP (Reid Vapour Pressure) dari pertalite yang disalurkan dari Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina masih dalam batasan yang diijinkan, yaitu dalam rentang 45-69 kilopascal," ucap Irto saat dihubungi Tribunnews, (29/9/2022).

Dirinya melanjutkan, penguapan yang terjadi pada BBM jenis Pertalite bisa terjadi lebih cepat. Hal ini apabila temperatur penyimpanan Pertalite mengalami peningkatan drastis.

"Produk pertalite secara umum berada di suhu 50 derajat celcius," ucap Irto.

"Artinya, jika saat temperatur 50 derajat celsius, BBM subsidi itu sudah bisa menguap hingga 10 persen. Semakin tinggi temperatur, maka akan semakin tinggi tingkat penguapannya," lanjutnya.

Usai ramai hal tersebut tiba-tiba kembali viral sebuah video yang menunjukkan seseorang mengetes kualitas RON pada Pertalite.

Ramai soal unggahan hasil pengujian Pertalite dari menggunakan sebuah alat di media sosial Twitter.

Dikutip Gridhot dari Kompas.com, dalam twit viral tersebut, nilai oktan Pertalite hanya menunjukkan angka RON 86.

Baca Juga: Aa Gym Bagikan Bacaan Doa Pembuka Pintu Rezeki, 6 Amalan Ini Bisa Jadi Pelengkap Agar Kehidupan Lebih Lancar

Padahal, Pertalite seharusnya memiliki RON 90.

Unggahan tersebut diunggah oleh akun Twitter @yo2thok.

"Ini namanya perampokan dan aparat melempem seperti kerupuk kena air," tulis akun tersebut Pengunggah melampirkan foto botol bensin Pertalite yang sedang diukur menggunakan alat dengan hasil angka 86.

“Pertalite Ron 90 actual hanya Ron 86,” tulis narasi dalam gambar. Hngga kini, unggahan tersebut telah disukai sekitar 11,7 ribu pengguna.

Unggahan serupa juga viral di media sosial TikTok. Salah satunya diunggah akun TikTok berikut. Berikut penjelasan dari Pertamina:

Twitter/Yo2thok
Twitter/Yo2thok

Video viral pengujian Pertalite

Penjelasan Pertamina Pertamina memberikan tanggapannya terkait unggahan viral pengujian Pertalite memakai sebuah alat tersebut.

“Alat pengujian RON yang akurat harus mengacu kepada metode standar seperti ASTM RON method,” terang Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (8/10/2022).

Ia menjelaskan, melalui metode standar seperti ASTM Ron, seluruh pengujian bisa divalidasi dan alat yang dipakai selalu dikalibrasi.

Terkait dengan gambar alat viral yang dipakai menguji tersebut, Irto mengatakan, pihaknya tak bisa memastikan alat apa yang digunakan.

Namun, ia mengatakan, apabila yang ada pada gambar tersebut adalah Oktan Analyzer Portable, maka alat tersebut seharusnya harus dibuktikan sudah dikalibrasi.

“Jika alat yang digunakan tersebut adalah Oktan Analyzer Portable, alat tersebut juga harus terbukti sudah terkalibrasi menggunakan certified reference material secara berkala,” ungkapnya.

Baca Juga: Rizky Billar Sering Pinjam Mobil untuk Gaet Cewek, Aib Suami Lesti Kejora Dibongkar Sahabatnya Sendiri, Ady Sky: Dulu Belum Punya

Pihaknya menegaskan, Lembaga Penelitian dan Pengembangan Industri Minyak dan Gas Bumi (Lemigas) telah melakukan pengujian terhadap Pertalite.

Pengujian tersebut adalah menguji 6 sample Pertalite di SPBU wilayah Jakarta.

Dari pengujian tersebut, seluruh sample menunjukkan hasil ataupun spek Pertalite masih sesuai dengan ketentuan.

“Seluruh sample menunjukkan hasil atau spek Pertalite masih sesuai dengan ketentuan Dirjen Migas No. 0486.K/10/DJM.S/2017 tentang Standar dan Mutu (Spesifikasi) BBM Jenis Bensin RON 90 yang Dipasarkan di Dalam Negeri,” terangnya.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Kompas.com, Tribun Bisnis