Sesuatu yang Berharga Akan Raib, Inilah Arti Kedutan di Pinggang Menurut Primbon Jawa

Senin, 17 Oktober 2022 | 08:42
Thanantorn Sathuchat dari Pixabay

ILUSTRASI - arti kedutan di pinggang menurut Primbon Jawa

GridHot.ID - Arti kedutan menurut Primbon Jawa dipercaya bisa menunjukkan hal-hal yang akan terjadi.

Salah satunyaarti kedutan di pinggang.

Kedutan di pinggang dipercaya sebagai pertanda akan kehadiran tamu jauh hingga pertanda akan kehilangan sesuatu yang berharga.

Dikutip dari TribunBatam.id, berikut ulasan lengkap arti kedutan di pinggang menurut Primbon Jawa.

1. Akan kedatangan tamu jauh

Kedutan di bagian pinggang bisa pertanda kamu akan kedatangan tamu jauh.

Tamu itu tak terbatas pada keluarga jauh. Bisa siapa saja.

2. Akan mendapat untung

Selain pertanda akan kedatangan tamu jauh, kedutan di pinggang juga menandakan kamu akan mendapat untung besar atas usaha yang kamu jalani.

Bersyukurlah, karena itu merupakan kabar yang bagus.

Baca Juga: Segera Dapatkan Rezeki Besar hingga Akan Dibuat Jengkel dan Marah, Inilah Arti Kedutan Area Wajah Menurut Primbon Jawa, Pertanda Buruk Mengintai Anda

3. Akan mendapatkan anak

Apabila kamu mengalami kedutan di pinggang kiri, itu tandanya kamu akan segera mendapatkan anak atau momongan.

Apakah kamu senang?

4. Akan mendapatkan suatu kebaikan

Apabila kamu mangalami kedutan di pinggang kanan, itu tandanya kamu akan mendapatkan suatu kebaikan.

Kebaikan itu yang nantinya akan membuatmu berubah ke arah yang lebih baik lagi.

5. Akan kehilangan sesuatu yang berharga

Selain pertanda-pertanda yang sudah disebutkan di atas, kedutan di pinggang juga pertanda kamu akan kehilangan sesuatu yang sangat berharga.

Kehilangan ini bisa dalam bentuk barang, uang, bahkan kesehatan. (*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah