Find Us On Social Media :

Jangan Asal, Inilah Jenis Olahraga yang Tepat untuk Penderita Asam Lambung, Dijamin Aman dan Bisa Turunkan Risiko Kambuh

Ilustrasi olahraga untuk penderita asam lambung, salah satunya yoga

Gridhot.ID - Penyakit asam lambung cukup banyak diderita masyarakat.

Asam lambung adalah gangguan di mana cairan asam di perut mengalir balik ke esofagus.

Proses ini membuat mulut terasa pahit dan timbul reaksi nyeri atau panas di dada yang disebut heartburn.

Dilansir dari Healthline, jika tak segera diatasi, asam lambung bisa sangat mengganggu aktivitas keseharian.

Jadi segera ubah pola makan dan lakukan olahraga rutin yang bisa mencegah asam lambung kambuh.

Namun hati-hati, olahraga bisa seperti dua sisi mata pisau. Bisa meredakan asam lambung, atau malah memperparah asam lambung.

Agar asam lambung terkendali, pilih jenis olahraga yang sesuai dengan kondisi lambung.

Olahraga yang harus dihindari penderita asam lambung

Menjaga berat badan tetap stabil adalah salah satu kunci utama agar gangguan asam lambung tak sering datang.

Ketika berat badan semakin naik, maka perut akan semakin terhimpit lemak. Hal ini akan memengaruhi otot terbawah dari esofagus.

Nah salah satu cara untuk mempertahankan berat badan agar selalu stabil adalah dengan olahraga.

Baca Juga: Banyak yang Tak Sadar, Ini Dampak Bahaya Asam Lambung Kronis Terhadap Mata, Begini Cara Mengurangi Resikonya