'Ini Masalah Hati' Putrinya Baper Maksimal ke Ferdy Sambo, Ibunda Syarifah Ima Ternyata Tak Beri Restu hingga Ungkap Satu Hal Ini ke Anaknya

Selasa, 06 Desember 2022 | 17:13
Capture Tiktok

Syarifah Ima Syahab ngaku habiskan uang untuk temui Ferdy Sambo

GridHot.ID - Sosok Syarifah Ima belakangan ini memang tengah menjadi sorotan.

Diketahui jika Syarifah Ima adalah fans berat Ferdy Sambo atau suami terdakwa Putri Candrawathi itu.

Syarifah Ima Syahab sempat menjadi sorotan masyarakat ketika nekat menerobos sidang untuk menemui Ferdy Sambo.

Mengutip tribun-medan.com, ngefans berat, wanita ini ingin jadi istri kedua Ferdy Sambo.

Wanita bernama Syarifah Ima Syahab itu juga berniat untuk merawat anak-anak Ferdy Sambo.

Mengingat saat ini Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sang istri sedang berurusan dengan hukum karena kasus pembunuhan Brigadir J.

Sebelumnya, Syarifah telah menyita perhatian karena aksinya menerobos penjagaan saat sidang pembunuhan Brigadir J di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (29/11/2022).

Saat itu, Syarifah menerobos untuk menghampiri Ferdy Sambo yang tengah diadili.

Soal aksinya itu, Syarifah mengaku melakukan hal nekat itu karena ngefans berat dengan dalang utama pembunuhan Brigadir J itu.

Tak sekadar ngefans, Syarifah juga sudah cinta mati dengan eks Kadiv Propam Polri itu.

Bahkan kalau bisa, ia ingin menjadi istri Ferdy Sambo.

Baca Juga: Kekeh Ingin Jadi Istri Kedua Ferdy Sambo hingga Siap Minta Izin Putri Candrawathi, Syarifah Ima Tak Peduli Meski Orang Tua Melarang: Saya Akan Tetap Menikah

Hal itu diungkap Starifah dalam tayangan YouTube Uya Kuya TV pada Jumat (2/12/2022).

"Sekarang single parent, pengen nikahnya sama lelaki kayak Pak Sambo.

Pak Sambo aku ingin jadi istri mu pak Sambo, love you," kata Syarifah.

"Istri yang kedua gapapa, kalo dia gamau gapapa yang penting dia bahagia.

Tapi aku yakin pak Sambo akan bahagia menikah dengan aku karena aku akan menerima dia apa adanya, tulus sayang dari hati," lanjutnya.

Syarifah mengaku banyak menerima hujatan karena ngefans dengan pelaku pembunuhan.

Namun, ia tak peduli akan itu semua.

"Banyak yang bilang gila stress, tapi aku ga peduli, boleh di tes aku sehat.

Biarpun aku dihujat seluruh Indonesia dibilang gila, apapun segala macem aku tetep cinta sama Pak Sambo, aku rela mati demi Pak Sambo," ungkapnya.

Ia memilih cuek akan hujatan yang dilayangkan netizen padanya.

"Cuekin aja, mereka bilang aku gila terserah, ga penting. Aku bapernya sama Pak Sambo," ujarnya.

Baca Juga: Jenderal Lulusan Akpol 1987 Ungkap Wanita Cantik Diduga Simpanan Ferdy Sambo, Terkuak Fakta Baru Kasus Tewasnya Brigadir J, Kammarudin Simanjuntak: Moralnya Kok Gini

Tulus ingin menikah dengan Ferdy Sambo, Syarifah pun meminta izin ke Putri Candrawathi.

"Bu gapapa saya jadi istri kedua bapak, saya sayang banget tapi ga ada niat ngerebut.

Kalo pak Sambo mau, dan dia mau nikahin aku ya aku izin ke bu Putri," kata Syarifah.

Dalam kesempatan itu, Syarifah juga mengungkap harapan akan hukuman Ferdy Sambo diringankan.

Selama Ferdy Sambo menjalani hukumannya, Syarufah menyatakan kesediaannya untuk mengurus anak-anaknya.

Tangkap layar YouTube KompasTV

Syarifah Ima saat menerobos masuk ke area terdakwa usai sidang Ferdy Sambo di PN Jaksel, Selasa (29/11/2022)

"Intinya semoga pak Sambo diringankan ya, emang dia bersalah sama Alm Yoshua karena perbuatannya.

Tapi saya minta diringankan, kaya 5 tahun aja karena umur dia juga udah berapa, biar dia bisa kumpul sama anaknya, sya akan jenguk anaknya, dan kalo mereka mau saya urus ya gapapa," katanya.

Dilansir dari tribunjatim.com, ternyata ibu Syarifah Ima tak setuju anaknya idolakan Ferdy Sambo, terdakwa kasus pembunuhan Brigadir J.

Syarifah Ima memang belakangan ini menjadi sorotan karena mengaku ngefans dengan Ferdy Sambo yang merupakan terdakwa.

Ia sempat nekat menerobos saat sidang pembunuhan Brigadir J di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (29/11/2022).

Rupanya sikap Syarifah Ima yang bak tergila-gila dengan Ferdy Sambo ini tak disetujui sang ibunda.

Baca Juga: Akui Cinta Ferdy Sambo Sampai Rela Gantikan Suami Putri Candrawathi Dipenjara, Syarifah Ima yang Berstatus Janda Ingin Jadi Istri Kedua Sang Terdakwa: Sayang Banget

Meski begitu Syarifah Ima tak peduli dan tetap mau jadi istri kedua Ferdy Sambo.

Hal itu diungkap Syarifah Ima saat berbincang-bincang santai di kanal YouTube Uya Kuya.

Dalam kesempatan itu, Syarifah Ima mengaku, dirinya kini tengah berstatus sebagai single parent dari dua orang anak.

"Sekarang single parent, pengin nikahnya sama lelaki kayak Pak Sambo."

"Pak Sambo, aku ingin jadi istrimu, Pak Sambo, love you," kata Syarifah Ima, dikutip dari TribunStyle.com, Senin, (5/12/2022).

Meskipun keinginannya mendapat beragam hujatan, Syarifah Ima Syahab tak peduli atas omongan miring orang.

TikTok
TikTok

Syarifah Ima Syahab idolakan Ferdy Sambo

Ia bahkan mengatakan jika dirinya sangat sehat alias tidak gila dalam mencintai Ferdy Sambo.

"Banyak yang bilang gila, stres, tapi aku enggak peduli, boleh dites, aku sehat."

"Biarpun aku dihujat seluruh Indonesia dibilang gila, apapun segala macem, aku tetep cinta sama Pak Sambo, aku rela mati demi Pak Sambo."

"Cuekin aja, mereka bilang aku gila terserah, enggak penting. Aku bapernya sama Pak Sambo," bebernya.

Syarifah Ima pun mengaku jika kegilaannya dengan Ferdy Sambo tak disetujui oleh sang ibunda.

Baca Juga: Bharada E Sempat Ngotot Ikuti Skenario Ferdy Sambo, Orang Tua Bongkar Momen Hancurnya Ajudan Suami Putri Candrawathi Hingga Akhirnya Mau Jujur: yang Lain Enak-enak di Luar

Namun Syarifah Ima dengan tegas menuturkan jika dirinya akan tetap menikah dengan Ferdy Sambo, meskipun sang ibu tak memberikan restu atas hubungannya.

"Mama saya telepon, bilang, 'Ngapain sih sampai kayak gitu?'"

"Kata aku, 'Ya gimana, ngefans'. Ini masalah hati," katanya.

"Walaupun orang tua saya enggak setuju, saya akan tetap menikah dengan Ferdy Sambo."

"Kalau bapak aku orangnya asyik, mama aku yang ribut," tutur Syarifah Ima.

Tak tanggung-tanggung, Syarifah Ima bahkan mengaku, dirinya siap dan rela menggantikan posisi Ferdy Sambo di penjara.

"Ya Allah enggak tega banget lihat keadaan Pak Sambo saat ini."

"Rasanya ingin aku aja yang menggantikan posisinya," kata Syarifah Ima.

"Saya mau kalau Pak Sambo bebas saya yang gantikan," lanjutnya.

Ditanya mengenai kriteria calon suami, Syarifah Ima Syahab menyebut jika Syarifah hanya ingin bersama Ferdy Sambo.

Bahkan meski ada sosok lain mirip Ferdy Sambo, ia hanya ingin menikah dengan Ferdy Sambo yang asli.

Baca Juga: Bharada E Sempat Ngotot Ikuti Skenario Ferdy Sambo, Orang Tua Bongkar Momen Hancurnya Ajudan Suami Putri Candrawathi Hingga Akhirnya Mau Jujur: yang Lain Enak-enak di Luar

Selain itu Syarifah Ima rela meminta izin kepada Putri Candrawathi agar diperbolehkan jadi istri kedua Ferdy Sambo.

"Belum tentu, maunya Pak Sambo," beber Syarifah Ima.

"Bu enggak apa-apa saya jadi istri kedua bapak, saya sayang banget tapi enggak ada niat ngerebut."

"Kalau Pak Sambo mau, dan dia mau nikahin aku, ya aku izin ke Bu Putri," kata Syarifah Ima Syahab.

Menurutnya juga Ferdy Sambo akan merasa bahagia jika menikah dengannya yang memiliki cinta tulus.

"Istri yang kedua enggak apa-apa, kalau dia enggak mau enggak apa-apa, yang penting dia bahagia."

"Tapi aku yakin Pak Sambo akan bahagia menikah dengan aku."

"Karena aku akan menerima dia apa adanya, tulus sayang dari hati," pungkas Syarifah Ima.(*)

Tag

Editor : Desy Kurniasari

Sumber Tribun-Medan.com, TribunJatim.com