Find Us On Social Media :

Ustaz Adi Hidayat Menyebut Iman dengan Lisan Bakal Dikoreksi oleh Allah SWT, Simak Cara untuk Menguatkan Ketakwaan dan Surah yang Bikin Hidup Tenang

ilustrasi Iman kepada Allah Rukun Iman: Urutan, Makna dan Penjelasannya

GridHot.ID - Iman artinya adalah kepercayaan yang berkenanaan dengan agama.

Penceramah Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan cara menguatkan Iman kepada Allah SWT.

Simak penjelasan berikut ini, beserta dengan surah yang membuat hidup tenang.

Mengutip tribunkaltim.co, iman kepada Allah merupakan rukun iman pertama dan paling utama dalam Islam.

Rukun iman yang pertama menjadi dasar dari iman karena sebagai umat Islam harus mengakui keesaan-Nya.

Kita harus meyakini Allah merupakan pencipta di alam semesta, penguasa langit maupun bumi serta Tuhan yang wajib disembah dengan sifat tidak beranak dan tidak diperanakkan.

Meyakini hadirnya Allah tidak hanya dengan kata-kata, namun harus diwujudkan melalui tindakan.

Dengan cara amar ma’ruf dan nahi mungkar yang berarti melakukan segala perintah serta menjauhi larangan yang menghantar ke jurang kesesatan.

Dilansir dari banjarmasinpost.co.id, penceramah Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan cara menguatkan Iman kepada Allah SWT.

Ustadz Adi Hidayat menyebut kadar keimanan kaum muslimin dapat tercermin dari perilaku atau perbuatan sehari-hari.

Terutama menurut Ustadz Adi Hidayat soal beribadah, yang mana hati dapat menggerakkan atau mendorong seseorang agar lebih disiplin dan khusyuk.

Baca Juga: Sedekah Ternyata Tak Boleh Sembarangan, Ustaz Abdul Somad Beberkan Jangan Sampai Amalan Jadi Sia-sia Gara-gara Hiraukan Hal Ini