Gridhot.ID - Inilah ramalan weton Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Jokowi dan Erina Gudono.
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono telah resmi menjadi pasangan suami istri setelah menjalani akad nikah di Pendopo Agung Royal Amabrrukmmo, Yogyakarta pada Sabtu (10/12/2022).
Menurut perhitungan kalender Jawa, Kaesang Pangarep yang lahir pada 25 Desember 1994 punya weton Minggu Pon.
Sementara Erina Gudono yang lahir pada 11 Desember 1994 punya weton Rabu Kliwon.
Lalu, bagaimana kecocokan weton Kaesang Pangarep dan Erina Gudono?
Dalam budaya Jawa, weton merupakan perhitungan hari lahir yang bisa digunakan untuk mengetahui kecocokan jodoh atau pasangan suami istri.
Berdasarkan ramalan jodoh weton Kaesang dan weton Erina, keduanya diprediksi bakal menikmati kehidupan rumah tangga yang penuh anugerah dan rezeki melimpah.
Tapi, ada juga rintangan yang harus dihadapi, yaitu soal fitnah.
Konon, jika weton Minggu Pon dan Rabu Kliwon menjadi suami istri, mereka juga diprediksi sering pindah rumah.
Berikut ramalan jodoh weton Kaesang dan weton Erina seperti dilansir TribunJogja.com dari laman primbon Jawa.
Kaesang lahir pada Minggu, 25 Desember 1994 yang berarti memiliki neptu hari lahir Minggu Pon.
Minggu berjumlah 5 dan Pon berjumlah 7jumlah neptunya 12.
Sedangkan Erina lahir pada Rabu, 11 Desember 1996memiliki neptu hari lahir Rabu Kliwon.
Rabu berjumlah 7 dan Kliwon berjumlah 8, jumlah neptunya 15.
Penjumlahan neptuKaesang dan Erinaadalah 12 + 15 = 27.
1. Banyak anugerah
Berdasarkan neptu hari dan pasaran, masing-masing dikurangi 9, hasilnya sisa 3 dan 6.
Menurut ramalan jodoh berdasarkan neptu hari dan pasaran, rumah tangga Kaesang dan Erina akan mendapat banyak anugerah.
2. Rumah tangga lancar tapi...
Berdasarkan hari lahir Minggu dan Rabu, konon kehidupan rumah tangga Kaesang dan Erina lancar.
Tapi, ada prediksi akan sering difitnah orang. Meski begitu, keduanya tetap bisa membina rumah tangga dengan baik.
3. Rezeki melimpah
Berdasarkan jumlah neptu hari dan pasaran yang dibagi 4, hasilnya ada sisa 3, artinya masuk kategori "Sri".
Pasangan yang dalam perhitungan termasuk kategori Sri, maka ada prediksi bahwa dalam kehidupan rumah tangganya akan memiliki rezeki yang berlimpah.
4. Kaya raya
Berdasarkan jumlah neptu hari dan pasaran yang dibagi 5, hasilnya ada sisa 3.
Artinya, pasangan Kaesang dan Erina masuk kategori "Dana".
Pasangan yang dalam perhitungan termasuk kategori Dana, maka dalam kehidupan rumah tangganya akan kaya.
Sepertinya keluarga Kaesang dan Erina yang sudah mapan bakal makin sultan, nih.
5. Sering pindah rumah
Berdasarkan jumlah neptu hari dan pasaran yang dibagi 10/7, Kaesang dan Erina masuk kategori "Lebu Katiup Angin".
Ada kemungkinan pasangan yang akan menikah 10 Desember 2022 ini bakal sering pindah rumah.
6. Jodoh dan langgeng
Berdasarkan jumlah neptu hari dan pasaran yang dibagi 8, didapatkan hasil sisa 3.
Artinya, Kaesang dan Erina diramalkan berjodoh, masuk kategori "Jodoh".
Pasangan yang dalam perhitungan termasuk kategori jodoh, maka kehidupan rumah tangganya akan harmonis.
Mereka cocok satu sama lain, saling menerima kelebihan dan kekurangan masing-masing, dan hubungan akan langgeng sampai tua.
Itulah ramalan jodoh weton Kaesang Pangarep dan weton Erina Gudono.
Anda bebas percaya maupun tidak. Anggap saja sebagai konten hiburan pernikahan Kaesang dan Erina, ya.
(*)