Find Us On Social Media :

Mahasiswa UIN Jogja 2 Hari Nyasar Gara-gara Ngintilin Burung, BPBD Sleman Ungkap Kondisinya Saat Ditemukan di Jalur Pendakian Labuhan Gunung Merapi

Mahasiswa UIN Yogyakarta tersesat di Jalur Pendakian Gunung Merapi Gara-gara mengikuti pergerakan burung yang terbang

GridHot.ID - Seorang mahasiswa asal Jawa Barat berinisial NM (24) tersesat di Gunung Merapi.

Informasi tersesatnya mahasiswa yang memiliki hobi naik gunung ini bermula dari ditemukannya motor misterius Yamaha Aerox nopol E 4912 UX) di sebuah warung di Kinahrejo, Pelemsari, Cangkringan pada Rabu (11/1/2023) kemarin.

NM diduga mulai naik ke Merapi sejak Senin (9/1/2023) lalu.

Mengutip tribunnews.com, NM (24), seorang mahasiswa di Yogyakarta asal Bekasi, Jawa Barat tersesat di Gunung Merapi selama dua hari.

Ia dilaporkan berjalan naik ke jalur pendakian labuhan Gunung Merapi pada Senin (9/1/2023).

Informasi terkait NM yang tersesat di Gunung Merapi ini bermula dari temuan sepeda motor Yamaha Aerox bernomor polisi E 4912 UX.

NM meninggalkan sepeda motornya di warung daerah Kinahrejo, Pelemsari, Cangkringan.

Mahasiswa tersebut berhasil ditemukan setelah dilakukan pencarian pada Rabu (11/1/2023) siang.

NM ditemukan berada di atas Srimanganti.

Kronologi Kejadian

Jogoboyo Kalurahan Umbulharjo, Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman, Sriyono menjelaskan kronologi kejadian.

Baca Juga: Dulu Angkut Sayur dari Kaki Gunung Slamet ke Pasar, Tasdi Sang Mantan Sopir yang Melejit Jadi Bupati Buat Megawati Menangis Bergetar, Intip Kisah Perjalanannya