Sakit Tenggorokan Akibat Asam Lambung, Ini 4 Cara Mengatasinya Tanpa Obat 

Rabu, 25 Januari 2023 | 06:13
https://nutriflakes.id/

Ilustrasi sakit tenggorokan akibat asam lambung

Gridhot.ID -Asam lambung naik adalah gangguan pencernaan yang terjadi akibat pola makan dan pola hidup yang buruk.

Penyebab asam lambung naik juga bisa dipengaruhi stres dan kebiasaan yang tidak sehat seperti tidur setelah makan, merokok, minum-minuman beralkohol dan lain sebagainya.

Ketika asam lambung naik, seseorang bisa merasakan sensasi terbakar di dada atau yang dinamakan heartburn, mual, muntah, sering bersendawa juga sesak napas.

Selain itu, ketika cairan pencernaan berbalik arah kembali naik ke esofagus atau kerongkongan, biasanya juga akan menimbulkan sensasi nyeri dan panas di tenggorokan.

Naiknya kembali makanan dan cairan asam ke esofagus ini akan membuat dinding tenggorokan mengalami iritasi.

Imbasnya, akan lahir nyeri tenggorokan yang disertai nyeri dada dan rasa tak nyaman di rongga mulut.

Lantas, bagaimana cara mengatasinya?

Cara mengatasi nyeri tenggorokan karena asam lambung

Dilansir dari Verywell Health, nyeri tenggorokan ini bisa berlanjut ke berbagai gangguan kesehatan lebih kronis jika tak segera ditangani, mulai dari munculnya sariawan atau luka terbuka hingga meningkatnya risiko terkena kanker tenggorokan.

Untuk meredakan nyeri tenggorokan akibat asam lambung, berikut ini cara-cara penanganan yang bisa Anda lakukan:

1. Minum air hangat

Baca Juga: Kenali Beda Sesak Nafas Akibat Asam Lambung dengan Panic Attack, Begini Penjelasan Dokter

Ketika asam lambung kambuh, perbanyaklah minum air hangat seperti teh atau kuah sup yang berkaldu dan kaya nutrisi.

Dikutip dari laman Cleveland Clinic, minuman hangat bisa membantu menghilangkan cairan yang menempel pada membran esofagus dan membuat makanan dan minuman bisa tertelan lebih lancar.

Terapi dengan air dingin sebenarnya juga menunjukkan hasil yang positif pada beberapa orang.

Manfaat dan khasiatnya kurang lebih sama dengan menyesap air hangat. Jadi pilihlah suhu air sesuai dengan kenyamanan Anda.

2. Berkumur dengan air garam

Jika nyeri tenggorokan tak juga reda, Anda bisa mencoba berkumur dengan air hangat.

Garam bisa meredakan iritasi dan pembengkakan yang terjadi di saluran tenggorokan Anda.

3. Berkumur dengan baking soda

Caranya hampir sama dengan berkumur menggunakan air garam. Yaitu ambil air hangat dan beri beberapa sendok baking soda.

Kemudian berkumurlah dengan kepala mendongak hingga cairan menyentuh bagian teratas tenggorokan.

Baking soda bekerja efektif meredakan iritasi yang terjadi akibat asam lambung.

Baca Juga: Benarkah Asam Lambung Kronis Picu Lidah Bewarna Putih? Ini Fakta Ilmiahnya

4. Minum larutan air dan madu

Larutan air hangat yang diberi madu bisa meredakan nyeri tenggorokan karena gangguan asam lambung.

Senyawa pada madu akan melapisi dinding tenggorokan Anda sehingga lapisannya tak mudah terluka.

Karena mengandung antibakteri, madu juga bisa meredakan iritasi yang terjadi di sepanjang saluran tenggorokan.

Itulah empat langkah meredakan sakit tenggorokan akibat naiknya asam lambung.

Untuk pencegahan, sebaiknya hindari mengonsumsi makanan dan minuman yang bisa memperparah asam lambung seperti makanan pedas, makanan mengandung mint, makanan berlemak, kafein, makanan dengan zat asam tinggi seperti lemon, soda juga alkohol.

Segeralah menuju fasilitas kesehatan jika nyeri tenggorokan terjadi sangat parah disertai dengan kehilangan selera makan, mual dan muntah, kesulitan menelan, adanya darah dalam feses dan penurunan berat badan yang terjadi sangat cepat.

Baca Juga: 4 Fakta Kunyah Permen Karet Bisa Meredakan Gejala Asam Lambung, Penderita GERD Diimbau Hindari Rasa Ini

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Kompas.com