Find Us On Social Media :

Dikenal Ringan Tangan Gemar Bantu Sekitar, Prajurit TNI Koramil 1714-04/Sinak Justru Tewas Usai Dibacok OTK, Ulah Kaki Tangan KKB Papua?

Serka Jeki, salah satu anggota TNI yang bertugas di Kabupaten Puncak, dihabisi orang tak di kenal di Pasar Sinak. Peristiwa itu terjadi Rabu 25 Januariu 2023.

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID - Serka Jeki, seorang prajurit TNI tewas mengenaskan. Ia dihabisi oleh orang tak dikenal ( OTK ) di Pasar Sinak, Distrik Sinak, Kabupaten Puncak, Papua Tengah.

Kabar terbaru menyebutkan, bahwa lokasi tempat Serka Jeki merenggang nyawa, berada tak jauh dari titik ketika Darius Yumame, karyawan Bank Papua, tewas ditembak Kalenak Murib, gembong KKB Papua di Kabupaten Puncak.

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan Pos-Kupang, 25 Januari 2023, Darius Yumame tewas di Pasar Sinak saat ia sedang berbelanja barang kebutuhan hidup sehari-hari pada Selasa 13 Desember 2022 lalu. Ia dihabisi oleh anggota Kelompok Kriminal Bersenjata.

Sedangkan Serka Jeki tewas mengenaskan pada Rabu 25 Januari 2023 atau hanya berselang sebulan lebih pasca Darius Yumame ditembak mati di pasar tersebut.

Jika Darius Yumame ditembak mati oleh pria bersenjata api yang diduga adalah Kalenak Murib, sementara Serka Jeki dibabat dengan senjata tajam oleh orang tak dikenal.

Meski belum dipastikan siapa pelaku pembunuhan tersebut, namun diduga kuat orang tak dikenal itu merupakan kaki tangan KKB Papua.

Pasalnya, selama hidupnya, Serka Jeki tak pernah bermasalah dengan warga dimana ia bertugas.

Bahkan kepada warga setempat, ia senang mengulurkan tangan untuk membantu sesama warga setempat.

"Informasi yang kami terima lokasi kejadian berada dalam satu kompleks dengan kejadian penembakan terhadap karyawan Bank Papua, Darius Yumame di Pasar Sinak."

Baca Juga: KKB Papua Semakin Brutal, Prajurit TNI Koramil 1714-04/Sinak Harus Meregang Nyawa Usai Ditikam, Polda Papua: Kemungkinan Kelompok Ini...

Hal tersebut disampaikan Dandim 1714/Puncak Jaya Letkol Inf Denny Salurerung, saat ditemui awak Tribun-Papua.com di ruang jenazah RSUD Mimika, Rabu 25 Januari 2023.