Harus Berpisah dengan Sahabat, Ivan Gunawan Janjikan Satu Hal Ini Sampai Bunda Corla Dibuat Mewek Saat Mendengarnya

Jumat, 03 Februari 2023 | 18:13
YouTube Maharani Kemala

Janji Ivan Gunawan ingin mempercantik rumah Bunda Corla di Jerman hingga ucap kalimat perpisahan sambil menangis.

GridHot.ID - Bunda Corla kini sudah kembali ke Jerman.

Sebelum Bunda Corla kembali ke Jerman, Ivan Gunawan ungkap sebuah janji kepada Bunda Corla.

Dengan menangis pilu, Ivan Gunawan berjanji bahwa dirinya akan berkunjung ke Jerman untuk menemui Bunda Corla.

Tak hanya itu saja, selain ingin berkunjung ke Jerman, Ivan Gunawan juga berjanji dirinya akan mempercantik rumah Bunda Corla saat bertemu dilansir TribunSumsel dari akun instagram @insta_julid, Jumat (3/2/2023).

Bunda Corla sudah tiga minggu tinggal di Indonesia, kini harus kembali ke Jerman untuk bekerja.

Kepulangan Bunda Corla membuat orang-orang terdekat hingga para penggemar sedih.

Termasuk sosok presenter Ivan Gunawan yang ikut menangisi kembalinya Bunda Corla ke Jerman.

Bahkan keduanya sempat menangis bersama sembari mencurahkan isi hati.

Dikutip Tribunnews dari YouTube Maharani Kemala, Kami (2/2/2023), Ivan Gunawan pun sempat mengucapkan janji pada Bunda Corla.

Nantinya, pria yang akrab disapa Igun itu berpesan supaya Bunda Corla tak beli perabotan dulu setelah mendapatkan rumah baru di Jerman.

Igun berjanji dirinya yang akan mempercantik rumah baru selebgram bernama asli Priscilla Corla Cintya itu.

Baca Juga: Bunda Corla Angkat Kaki dari Indonesia, Farhat Abbas Bikin Geger Sumpah Serapahi Sang Ratu Jreng Usai Bikin Laporan Polisi

"Kalau emak dapat rumah, emak jangan beli apa-apa dulu," ucap Igun.

"Nanti kalau aku ke sana, aku yang bikin cantik rumahnya," lanjutnya.

Kemudian, Igun meminta ketika Bunda Corla berangkat bekerja, kunci rumah harus dititipkan padanya.

Igun lah yang nanti yang akan mengatur isi rumah Bunda Corla secantik mungkin.

"Jadi kalau bunda kerja kuncinya kasih aku, nanti aku yang atur-atur rumahnya," paparnya sambil menangis.

Keduanya pun tak kuasa menahan air matanya hingga menangis sambil berpelukan.

capture/YouTube
capture/YouTube

Ivan Gunawan (kiri) menangis di pelukkan Bunda Corla (kanan) hingga berjanji lakukan hal ini.

Sementara itu, Bunda Corla juga percaya sepenuhnya pada Igun.

Baginya hanya Igun sosok yang bisa dipercaya saat ini.

"Pokoknya apapun bunda udah percaya ke Ivan, Ivan yang bisa dipercaya," ucap Bunda Corla.

Sebelumnya, Igun juga sempat menyampaikan pesan-pesan pada Bunda Corla.

Baca Juga: Terungkap Inilah Alasan Farhat Abbas Polisikan Bunda Corla, Mantan Suami Nia Daniaty Beri Keterangan Begini

Menurutnya, setiap manusia yang akan diangkat derajatnya harus menghadapi ujian kehidupan dulu.

"Orang kalau derajatnya mau diangkat itu bun, pasti ada aja ujiannya,"

Apalagi menurut Igun, perjalanan hidup Bunda Corla sangat panjang.

Mulai dari bertahan hidup di Jerman, akhirnya bekerja di sebuah restoran cepat saji di sana, hingga kini terkenal di Indonesia.

"Kan bunda udah ngelewati ujian yang pertama di sana, waktu bunda nggak ada kerjaan terus bunda dapat McDonald's,"

"Sekarang bunda naik ke fase berikutnya lagi," ucap Igun menenangkan Bunda Corla.

Bunda Corla pun merasa Igun seperti sosok malaikat baginya.

Lantaran bisa mengabulkan semua harapan Bunda Corla hingga bisa tampil dalam sebuah konser.

Bagi Bunda Corla, Igun juga sosok pria yang perhatian.

"Ivan luar biasa baiknya, apa yang bunda harapkan semua tercapai. Dia perhatian sama bunda. Kamu orang baik," ujar Bunda Corla.

Tak lupa, selebgram yang juga bersahabat dengan Ruben Onsu itu turut mendoakan Igun.

Baca Juga: Nangis di Pundak Ivan Gunawan Hingga Videonya Viral, Bunda Corla Dilaporkan Farhat Abbas Karena 1 Alasan: Malah Ngejek Bilang Saya Cerewet

Lantaran ia merasa kebaikan Igun tak bisa ia balas sepenuhnya.

"Pokoknya bunda doakan Ivan sukses selalu, dijauhkan dari orang jahat, bahagia selalu," doa Bunda Corla.

(*)

Tag

Editor : Septia Gendis

Sumber tribunnews, TribunSumsel