Pasrah Digugat Cerai, Indra Bekti Akui Kesalahan, Kuasa Hukum Aldilla Jelita Singgung Ada Masalah Lama: Memang Sudah Tak Sejalan

Selasa, 28 Februari 2023 | 13:13
Instagram @dhila_bekti

Indra Bekti digugat cerai Aldilla Jelita

Gridhot.ID - Rumah tangga Indra Bekti dan Aldilla Jelita terancam karam setelah adanya gugatan cerai di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.

Pada Senin (27/2/2023), Aldilla Jelita resmi mengajukan gugatan cerai untuk Indra Bekti setelah 13 tahun menikah.

Aldilla Jelita mengaku siap menerima hujatan dari netizenlantaran gugat cerai di saat Indra Bekti sedang menjalani masa pemulihanpasca mengalami pecah pembuluh darah.

Kuasa hukum Aldilla Jelita, Milano Lubis mengatakan alasan kliennya gugat cerai Indra Bekti bukan karena masalah keuangan.

"Dilla tahu hujatan warganet, meski tidak seperti itu (dugaan alasan keuangan)," kata Milano ditemui Tribunnews.com di kawasan Prapanca, Jakarta Selatan, Senin (27/2/2023).

"Saya sudah sampaikan, Dilla pasti akan diserang publik," kata Milano.

Lebih lanjut, Milano turut menyinggung soal masalah lama antara Dilla dengan Indra Bekti.

Hal itulah, dikatakan Milano, yang memantapkan langkah Dilla untuk mengajukan gugatan cerai.

Menurut Milano, Indra Bekti telah mengakui kesalahannya pada sang istri.

"Memang sudah tidak bisa sejalan lagi dan mereka sepakat berpisah secara baik-baik," kata Milano.

"Bekti mengakui kesalahannya dan pasrah kalau memang keinginan Dila pisah," lanjutnya.

Baca Juga: Diisukan Cerai, Unggahan Aldilla Jelita Tanpa Indra Bekti Ini Bak Isyarat Perpisahan, Adek Ipar Kaget: Terakhir Aku Ketemu Jumat

Milano menyebut permasalahan lama dalam rumah tangga kliennya dan Bekti kerap kali terulang.

Pihaknyapunmenegaskan bahwa Dilla menggugat cerai bukan karena kondisi kesehatan Bekti.

Lantaran Dilla disebut ikut andil dalam membayar biaya suaminya selama dirawat di rumah sakit karena pecah pembuluh darah beberapa waktu lalu.

"Tidak ada karena sakit atau pasca-sakit, memang masalahnya sudah lama. Bekti ini kan dari awal karier sudah saya jadi kuasa hukumnya dan masalah ini berulang terus," tutur Milano.

Terlebih lagi, Milano juga membantah terkait adanya orang ketiga yang menjadi penyebab pisah.

"Nggak ada orang ketiga, nggak ada masalah ekonomi. Bekti waktu sakit Dilla juga keluar uang bukan pakai dana sumbangan aja," beber Milano.

"Ada tabungam Dilla juga dipakai, masalah cicilan juga Dila yang cover, bukan masalah ekonomi," tegasnya.

Milano juga menjelaskan terkait hak asuh anak yang telah disepakati Dilla dan Bekti.

"Semua kewajiban terhadap anak segala macam sudah diisepakati tetap seperti biasanya, tidak seperti berpisah," jelas Milano saat ditemui Kompas.com di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (27/2/2023).

Kata Milano, hak asuh anak dipegang oleh kliennya.

"Hak asuh anak sudah disepakati ada di Dilla, harta gana-gini akan dibagi dua, akan diserahkan kepada mereka berdua," jelas Milano.

Baca Juga: Suaminya Baru Saja Sehat, Aldila Jelita Kepergok Unfollow Instagram Indra Bekti dan Hapus Foto Sang Artis, Ada Apa?

Adapun saat ini, lanjut Milono, Dilla telah pisah rumah dengan Bekti seminggu belakangan.

"Sudah pisah rumah satu minggu. Pihak yang keluar Bekti," ungkap Milano.

Sebagai informasi, Indra Bekti dan Aldilla Jelita menikah pada 10 Oktober 2010.

Dari hasil pernikahannya selama 13 tahun, Bekti dan Dilla dikaruniai dua orang anak perempuan.

Instagram @dhilla_bekti
Instagram @dhilla_bekti

Unggahan Aldilla Jelita, istri Indra Bekti

Adapun isu perceraian mereka bermula saat foto-foto Bekti tak ada lagi di Instagram Aldilla Jelita.

Hanya tersisa satu foto yakni ketika Bekti dan Dilla tengah merayakan ulang tahun putri mereka.

Setelah foto itu, Aldilla Jelita mengunggah foto dengan kedua anaknya.

Ia juga menyematkan caption yang menyebut hidupnya sekarang hanya untuk anaknya.

Baca Juga: Istrinya Sekarang Open Donasi, Terkuak 6 Bisnis Indra Bekti, Suami Adilla Jelita Punya Pemasukan dari Sini selain Jadi Selebriti

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Kompas.com, Tribunnews.com