Gridhot.ID - Ibunda Ferry Irawan, Hariati murka dengan tudingan-tudingan miring yang dilontarkan pihak Venna Melinda.
Sebagai seorang ibu, Hariati tak ridho anaknya direndahkan harkat martabatnya oleh Venna Melinda.
Hariati menduga jika masalah rumah tangga anaknya ini sengaja dibuat oleh Venna Melinda.
Menurutnya, prahara ini berkaitan dengan kepentingan politik yang bisa mengangkat nama Venna.
"Saya bingung juga, Mungkin karena mau pemilihan, dia (Venna) mau naik," ujar Hariati, dikutip TribunStyle.com dari YouTube Star Story, Rabu (1/3/2023).
Dia menduga saat ini Venna sedang menargetkan ibu-ibu sebagai pemilihnya.
Ia menilai Venna sedang mencari dukungan dari para wanita agar melancarkan jalannya ke pemilu mendatang.
Oleh karena itu, Hariati menduga Ferry dijadikan alat untuk dijatuhkan supaya nama Venna terangkat.
"Venna mau naik, Ferry yang dijatuhkan, jadi supaya dia cari ibu-ibu, dikumpulkan, semua mendukung dia," imbuh Hariati.
Diketahui, Ferry Irawan telah mengajukan lebih dulu gugatan cerai terhadap Venna Melinda.
Gugatan cerai dilayangkan Ferry pada 7 Februari 2023 di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.
Ferry menilai bahwa istrinya telah menjatuhkan harkat dan martabatnya sebagai suami.
Hati ibu mana yang rela anaknya dihina dan direndahkan oleh istrinya sendiri.
Menurut Hariati, sejumlah tudingan miring yang dilontarkan Venna kepada Ferry belum tentu benar adanya.
OIeh karena itu, Hariati sering muncul di hadapan media sebagai pembela Ferry yang siap membantah tudingan miring dari kubu lawan.
Ia pun memberikan klarifikasi terkait uang jajan yang sering digembar-gemborkan oleh kubu Venna.
Sebelumnya, Venna sering menyinggung persoalan uang bensin, rokok dan pulsa.
Pihak Venna memberikan pernyataan bahwa ingin meminta pengembalian uang jajan tersebut.
Hal ini disampaikan Venna usai menjalani sidang cerai di PA Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.
Menanggapi hal itu, Hariati menjelaskan jika uang jajan Ferry adalah hasil jerih payah sendiri.
Bahkan saat mengalami kesulitan, Ferry kerap meminta bantuan kepada keluarganya.
Pasalnya, gaji yang selama ini didapatkan Ferry langsung ditransfer kepada Venna.
"Uang jajan itu uang Ferry, bukan uang jajan dari dia. Itu Ferry enggak minta, bukan sedikit." ucap Hariati.
Oleh karena itu, Hariati menyebut Venna tak pantas menuding Ferry dengan istilah tak memberi nafkah.
"Ferry enggak pernah minta. Kalau ada perlu apa, pasti ke keluarga," tutur Hariati.
(*)