GridHot.ID - Setiap orang tentu bisa mengalami sakit.
Bagi manusia, sakit adalah perkara lumrah yang bisa dialami oleh siapa pun.
Tidak memandang jabatan maupun silsilah keluarga.
Melansir tribunjateng.com, salah satu nikmat paling indah yang diberikan oleh Allah SWT adalah nikmat sehat dan iman.
Kesehatan menjadi sangat berharga karena dengannya kita dapat beraktivitas maksimal.
Ada banyak cara yang dapat kita lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh yang telah diberikan oleh Allah SWT, seperti makan makanan yang sehat, berolahraga, tidur teratur.
Selain itu, jangan lupa untuk selalu berdoa memohon kesehatan kepada zat pemberi sehat.
Dilansir dari tribunmanado.co.id, mungkin kalimat penyakit adalah penggugur dosa bukanlah kata-kata yang asing bagi umat Islam.
Hal itu karena dalam berbagai ceramah, para ustaz, kiayi, imam hingga habib sering mengucapkan kalimat tersebut.
Namun siapa sih yang ingin dirinya sakit?
Siapa yang ingin terkena penyakit?
Baca Juga: Cukup Baca Amalan Doa Ini Setelah Wudhu, Kelak Akan Dibukakan 8 Pintu Surga di Akhirat