Gridhot.ID - Nong Poy sedang menjadi sorotan dunia akibat menjadi sosok transgender tercantik di dunia.
Siapa sangka, kecantikan Nong Poy ternyata turun temurun dari ibu dan neneknya.
Ibu Nong Poy diketahui memiliki paras yang luar biasa cantik.
Dikutip Gridhot dari Kompas TV, Nong Poy atau Poyd Treechada merupakan seorang transgender ternama dari Thailand.
Dirinya merupakan model dan artis ternama di negara tersebut.
Pada tanggal 2 Februari 2023, Nong Poy dilamar oleh konglomerat ternama bernama Oak Phakwa Hongyok.
Hingga akhirnya kini Nong Poy akhirnya resmi dinikahi kekasihnya, Oak Phakwa Hongyok pada 1 Maret 2023 lalu.
Nong Poy sendiri dikenal sebagai wanita transgender tercantik di dunia.
Parasnya yang menawan dinilai begitu cantik seperti wanita tulen.
Rupanya, kecantikan Nong poy ini memang sudah turun temurun didapat dari sang ibu dan neneknya.
Penasaran seperti apa wajah ibu dan nenek Nong poy yang jarang tersorot ini?
Dikutip Gridhot dari Tribunstyle berikut deretan potretnya!
1. Nong Poy dan Ibunya
Ibu Nong Poy bertemu sang anak dan menantu
Inilah salah satu momen kebersamaan Nong Poy dan ibundanya.
Ibunda Nong Poy tampil anggun kenakan dress berwarna biru.
Kecantikannya begitu terpancar jelas, ya.
Nggak heran jika Nong Poy juga begitu cantik.
2. Kedekatan Nong Poy dan Nenek
Nong Poy sangat akrab dengan neneknya
Berikut salah satu potret kedekatan Nong Poy dan neneknya.
Foto di atas diambil oleh ibu Nong Poy yang bahkan terlihat di kaca.
Meski sudah tua, paras cantik nenek Nong Poy ini seolah tak lekang oleh waktu.
Model Transgender Nong Poy ternyata punya genetik kecantikan dari sang nenek.
3. Peluk Nenek
Kebersamaan Nong Poy dengan sang nenek
Nong Poy terbilang cukup dekat dengan semua anggota keluarga besarnya.
Terlebih lagi dengan sang nenek.
Terbukti banyak postingannya di Instagram yang memperlihatkan kedekatannya dengan neneknya.
Nong Poy bahkan mengaku sangat menyukai seni karena neneknya.
4. Kompak
Nampak satu keluarga memiliki kecantikan turun menurun
Genetik kecantikan yang dipunyai Nong Poy rupanya sudah turun temurun diberikan dari sang nenek kemudian ibunya.
Senyuman mereka juga begitu manis, bikin setiap orang yang memandang ikut tersipu malu.
Dua wanita kesayangan Nong Poy itu selalu menghiasi sosial medianya.
Dia seolah tak mau membuang momen berharga yang diabadikannya dengan orang-orang terdekat.
(*)