GridHot.ID - Dalam menjalankan ibadah puasa tentu disarankan untuk melakukan ibadah dan amalan baik yang mendatangkan pahala, salah satunya membaca Alquran.
Bahkan, banyak di antara umat Islam yang berkomitmen untuk Khatam Alquran di bulan Ramadan ini.
Inilah bacaan dan doa setelah selesai khatam Alquran lengkap arab, latin beserta artinya.
Mengutip tribunwow.com, selain kewajiban berpuasa, umat muslim juga diperintahkan untuk membaca atau bahkan mengatamkan Al-Quran di bulan Ramadhan.
Banyak amalan yang bisa dijalankan di bulan Ramadhan di tengah menjalankan ibadah wajib puasa, termasuk membaca Al-Quran.
Menjadi tantangan tersendiri bisa mengatamkan atau menyelesaikan membaca Al-Quran selama 30 hari di bulan Ramadhan.
Sebagian muslim dapat khatam membaca Al-Quran dalam satu bulan sendirian, namun ada juga yang harus berkelompok atau kolektif.
Dilansir dari tribunjateng.com, inilah bacaan dan doa setelah selesai khatam Al Quran lengkap arab, latin beserta artinya.
Doa Khatam Quran
أَللّٰهُمَّ ارْحَمْنِي بِالْقُرْآنِ, وَاجْعَلْهُ لِي إِمَاماً, وَنُوْراً, وَهُدًى وَرَحْمَةً, أَللّٰهُمَّ ذَكِّرْنِي مِنْهُ مَا نَسِيْتُ, وَعَلِّمْنِي مِنْهُ مَا جَهِلْتُ, وَارْزُقْنِي تِلَاوَتَهُ آناَءَ اللَّيْلِ, وَأَطْرَ
فَ النَّهَارِ , وَاجْعَلْهُ لِي حُجَّةً يَا رَبَّ الْعَالَمِيْنَ
"Allaahummarhamni bil quran. Waj'alhu lii imaama wa nuran wa hudan wa rohman. Allaahumma dzakkirnii minhu maa nasiitu wa 'allimnii minhu maa jahiltu warzuqnii tilawatahu aaa-allaili wa'atrofannahaar waj'alhu lii hujatan yaa rabbal 'aalamin."
Baca Juga: Dibaca Para Nabi untuk Bertaubat, Simak Amalan Doa untuk Penghapus Dosa Besar dan Kecil
Artinya:
"Ya Allah, rahmatilah aku dengan Al-Quran. Jadikanlah ia sebagai pemimpin, cahaya, petunjuk, dan rahmat bagiku. Ya Allah, ingatkan aku atas apa yang terlupakan darinya."
"Ajarilah aku atas apa yang belum tahu darinya. Berikanlah aku kemampuan membacanya sepanjang malam dan ujung siang. Jadikanlah ia sebagai pembelaku, wahai Tuhan Semesta Alam."
Setelah membaca doa khatam Quran, perlu dilanjut dengan membaca takbir dari surat Adh-Dhuha hingga akhir Al-Quran.
Bacaan takbir tersebut bisa dibaca ketika shalat ataupun di luar shalat, seperti:
الإله إال هللا وهللا اكبر
"Laa ilaaha illallaahu wallaahu akbar "
Artinya: " Tiada Tuhan selain Allah, Allah maha besar Allah maha besar dan segala puji bagi Allah"
Setelah khatam, melansir Kemenag Aceh, dilanjuti dengan membaca doa khatam Quran yakni kumpulan surah-surah dari awal hingga ayat 6 surat al-Baqarah.
Diriwayatkan oleh ad-Daramy yang berisi:
َك ان النيب اذا كان قرأ ِ ولَئ أُ َ َّا ِس افتتح من احلمد مث قرأ من البقرة اىل و ب الن ِّ َ ر ِ ب ُ وذ ُ أَع ْ ُل ق وَن ُ ح ِ ل ْ ف ُ الْم ُ م ُ ه مث دعا بدعاء اخلتم مث قام ب النَّا ِس
Dalam doa khatam Quran, sesungguhnya Rasulullah SAW bila membaca 'qul a'udzu birabbinnas', beliau dilanjuti membaca surah Al-Baqarah hingga 'wa ulaika humul muflihun'.
Doa khatam Al-Quran ditutup dengan posisi dalam keadaan berdiri.
Disunahkan berdoa ketika selesai khatam Al-Quran, karena waktu tersebut merupakan waktu yang Allah turunkan Rahmat. (*)