4 Arti Kedutan di Area Lutut Kanan, Waspadai Pertanda Buruk Ini Menurut Primbon Jawa

Senin, 17 April 2023 | 11:13
Unsplash

Ilustrasi arti kedutan di lutut kanan menurut Primbon Jawa

GridHot.ID -Kedutan merupakan hal biasa. Kebanyakan orang mengalami kedutan dari waktu ke waktu.

Kedutan sering dikaitkan dengan stres, kecemasan, kelelahan, hingga kebanyakan minum kafein atau alkohol.

Keedutan dapat mempengaruhi bagian tubuh manapun, termasuk lutut.

Menurut Primbon Jawa, kedutan di lutut terutama lutut kanan dipercaya sebagai pertanda akan terjadi sesuatu.

Dilansir dari TribunBatam.id, berikut ini beberapa arti kedutan di area lutut kanan menurut Primbon Jawa.

1. Kedutan di tempurung lutut kanan

Jika Anda mengalami kedutan di bagian ini maka waspadalah.

Kedutan di bagian ini kerap dianggap sebagai pertanda buruk.

Konon, dalam waktu dekat Anda akan mengalami perkelahian adu mulut dengan orang lain.

2. Kedutan di lutut kanan bagian belakang

Jika Anda mengalami kedutan di bagian ini, maka menurut Primbon ada firasat yang kurang baik.

Baca Juga: 5 Arti Kedutan di Leher dan Pundak Menurut Primbon Jawa, Waspada Pertanda Buruk Ini

Dalam waktu dekat Anda akan mendapat teguran.

Teguran ini karena kesalahan yang telah Anda lakukan sebelumnya.

3. Kedutan betis belakang lutut kanan

Beruntunglah Anda jika mengalami kedutan di bagian ini.

Menurut Primbon Jawa, kedutan di bagian ini merupakan pertanda baik.

Anda akan segera bertemu dengan saudara yang sudah lama tidak pernah Anda temui.

4. Kedutan paha atas lutut kanan

Bagi Anda yang mengalami kedutan di bagian ini, ada baiknya Anda berhati-hati.

Kedutan di bagian ini merupakan pertanda yang kurang baik.

Anda akan mendapat kritikan pedas atas sesuatu yang ada di diri Anda.

Bahkan, kritikan ini bisa memancing emosi Anda dan bisa berujung pada perkelahian.

Baca Juga: 4 Arti Kedutan di Tumit dan Telapak Kaki Menurut Primbon Jawa, Ada yang Pertanda Harus Hati-hati

(*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah