Virgoun Pernah Buat Surat Pernyataan Bermaterai, Suami Inara Rusli Akui Siap Terima Konsekuensi Ini Jika Kepergok Selingkuh Lagi

Selasa, 25 April 2023 | 20:25
(Tangkap layar Insta Story mommy_starla)

Isi surat pernyataan Virgoun di tahun 2022, mengakui telah selingkuh dengan wanita lain

GridHot.ID - Inara Rusli istri musisi Virgoun menduga suaminya selingkuh dengan perempuan lain.

Istri Virgoun itu bahkan membongkar bukti-bukti dan menyebutkan sosok wanita yang diduga selingkuhan suaminya.

Belakangan, Inara Rusli juga mengungkap surat perjanjian bermaterai yang ditandatangani oleh Virgoun.

Melansir wartakotalive.com, Inara Rusli menuding Virgoun selingkuh dengan perempuan berinisial nama TAA.

Inara Rusli mengaku memiliki banyak bukti terkait dugaan perselingkuhan Virgoun, suaminya.

"Ada beberapa informan yang mengirim bukti (selingkuh) ke saya," kata Inara Rusli kepada Warta Kota, Selasa (25/4/2023) dini hari.

Tudingan adanya perselingkuhan Virgoun dengan TAA itu disebut Inara Rusli seolah menandakan adanya niat suaminya yang ingin poligami.

Jika benar Virgoun poligami, mantan personel girlband Bexxa itu mengaku tidak akan melarangnya.

"Saya tidak melarang dia (Virgoun) untuk poligami, karena hukumnya halal dalam Islam," ucap Inara Rusli.

Namun, lanjut dia, "Syaratnya harus sesuai pedoman syari."

"Kalau diluar pedoman Islam, sudah jelas haram hukumnya," ujar Inara Rusli.

Baca Juga: Virgoun Diduga Ngekos dengan Selingkuhan, Kegep Asyik Mantai di Luar Jawa, Inara Rusli: Bukan Merenung Malah Kumpul Kebo

Pedoman Islam syari yang dimaksud adalah, jika Virgoun ingin poligami dengan TAA harus jalani ta'aruf atau perkenalan selama 3 bulan dengan keluarga calon istri kedua.

"Dia juga harus prioritaskan istri pertama dan anak-anak dari istri pertama, baik dalam bentuk nafkah lahir maupun batin," kata Inara Rusli.

Sejauh ini Virgoun belum mengungkapkan niat poligami ke Inara Rusli.

Virgoun disebutnya tidak pulang ke rumah setelah dugaan perselingkuhannya ini terungkap.

"Saya nggak tahu dia kemana," ujar Inara Rusli.

Inara Rusli membongkar dugaan perselingkuhan yang dilakukan penyanyi Virgoun melalui akun media sosialnya.

Inara Rusli adalah istri Virgoun yang pernah bernyanyi dan bergabung bersama girlband Bexxa.

Inara Rusli menyebutkan, perselingkuhan Virgoun dilakukan dengan perempuan bernama TAA.

"Benar (Virgoun selingkuh) dan ini bukan kali pertamanya seperti itu," kata Inara Rusli.

Meski diduga selingkuh sejak tahun 2019, Virgoun disebut Inara Rusli masih tetap pulang ke rumah.

"Barang-barangnya masih ada di rumah," ujar Inara Rusli.

Baca Juga: Virgoun Ketahuan Selingkuh sejak 2021, Bukti Mutasi Kemaksiatan Dibongkar Istri, Inara Rusli: Saya Hanya Dimanipulasi

Dilansir dari tribunjabar.id, ternyata isu dugaan perselingkuhan Virgoun dengan seorang wanita rupanya bukan kali pertama ini terjadi.

Sang istri, Inara Rusli mengungkap bahwa dua tahun lalu perselingkuhan suaminya sempat diselesaikan dengan secara kekeluargaan.

Perselingkuhan itu terjadi pada bulan September 2021.

Kemudian pada 2022, Virgoun membuat surat pernyataan bahwa dirinya siap diproses secara hukum dan agama jika mengulangi perselingkuhan itu lagi.

Pada surat pernyataan tersebut, Virgoun juga mengakui telah melakukan hubungan suami istri dengan wanita tersebut.

Jika terbukti mengulangi lagi perbuatannya, Virgoun pun akan menceraikan sang istri dan memberikan hak asuh anak-anaknya kepada Inara Rusli.

Bahkan ia juga berjanji akan memberikan uang bulanan Rp 40 juta rupiah.

Namun belum genap satu tahun, Inara Rusli kini justru membongkar perselingkuhan sang suami.

Menyimpannya selama bertahun-tahun, ia pun mengaku kini sudah tak sanggup lagi.

Tak hanya membeberkan bukti perselingkuhan suaminya dengan wanita lain, Inara Rusli juga mengungkap bukti pelantun lagu Surat Cinta untuk Starla itu diduga sering 'jajan' di luar.

Ia memposting bukti-bukti percakapan diduga antara Virgoun dengan seseorang.

Baca Juga: Nagita Slavina Bocorkan AlasanOgah Cek Handphone Raffi Ahmad, Mama Cipung Buka Aib Sang Suami: Banyak Hantu

Pada chat itu, terlihat Virgoun sedang bertransaksi untuk ditemani wanita di hotel atau apartemen.

Sebelumnya, ia juga memposting screen shoot DM dari seseorang yang mengaku sering melihat Virgoun di apartemen dengan seorang wanita.

Bahkan seseorang itu juga menyertakan akun Instagram seorang wanita bernama teten_anisa.

Akun itu menjelaskan bahwa wanita yang sering terlihat bersama Virgoun itu bernama Tenri.

Rupanya nama wanita itu sama dengan yang ada di surat pernyataan Virgoun tahun lalu.

Kini sang istri pun sempat menyinggung soal poligami dan adil.

"Biaya sekolah 3 anak sendiri jg msh ngeluh.

Janjiin adil?

Aku aja hrs begging untuk kita diskusi solusinya gak km gubris," kata Inara.

Mengetahui identitasnya diungkap oleh Inara ke publik, wanita bernama Tenri itu pun gusar.

Ia meminta Virgoun agar Inara menghapus postingannya.

Baca Juga: Ingat Norma Risma? Viral Diselingkuhi Suami dan Ibu Kandungnya, Kini Dapat Umroh Gratis dari Pengusaha: Alhamdullilah

Bahkan ia mengancam akan menemui Inara jika dalam waktu satu jam tidak dihapus.

Inara pun tak gentar, ia justru menunggu wanita tersebut untuk datang menemuinya.

(Tangkap layar Insta Story mommy_starla)

Isi surat pernyataan Virgoun di tahun 2022, mengakui telah selingkuh dengan wanita lain

Berikut ini isi surat pernyataan yang dibuat oleh Virgoun tahun lalu:

" Surat Pernyataan

Dengan surat ini menyatakan saya:

Virgoun Teguh Putra

Mengakui sebagai masih dalam status menikah dengan saudari

Ina Idola Rusli

Bahwa benar telah melakukan hubungan asusila selayaknya suami istri yang dilarang oleh agama dan pemerintah dengan saudari:

Aushna Tenri Ajeng Anisa

Terhitung sejak tanggal (dihapus) - 27 September 2021

Baca Juga: Geger Istri Perwira TNI Kuliti Perselingkuhan Suaminya dengan 5 Wanita, Lettu Agam Kini Disebut Dekati Anak Petinggi Polri: Diporotin

Dan apabila di kemudian hari saya terbukti mengulangi perbuatan asusila yang melukai harkat dan martabat istri dan keluarga, saya siap untuk diproses secara hukum Islam sesuai dengan surat An Nur ayah 2 (242), dan juga diproses sesuai dengan hukum Indonesia sesuai dengan pasal 284 tentang perzinahan dan menceraikan istri saya.

Memberi nafkah sebesar 40.000.000 rupiah perbulan dan memberikan hak asuh anak kami.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sadar dan tanpa paksaan pihak manapun, Jakarta 22 Agustus 2022." (*)

Tag

Editor : Desy Kurniasari

Sumber Wartakotalive.com, TribunJabar.id