Kapan Hari Terbaik untuk Pindah Rumah? Begini Hitungan Weton Jawa Sesuai Primbon Agar Terhindar dari Cekcok di Hunian Baru

Minggu, 07 Mei 2023 | 09:13
Freepik

Ilustrasi pindah rumah

Gridhot.ID - Adakah cara hitung weton Jawa yang bisa temukan hari terbaik untuk pindah rumah?

Ramalan Primbon Jawa nyatanya bisa mengungkap semuanya bahkan termasuk ramalan untuk pindah rumah.

Dikutip Gridhot dari Gramedia.com, weton adalah hitungan tanggal lahir Jawa.

Weton sendiri tak hanya berfungsi sebagai tanggal lahir, namun juga hitungan untuk ramalan Primbon Jawa.

Menurut kepercayaan Jawa, weton bisa berkaitan dengan ramalan peristiwa tertentu.

Dimana ramalan tersebut dapat ditelaah melalui siklus hari dalam kalender tradisional.

Selain itu, weton juga dipercaya memiliki keterkaitan dengan karakter seseorang.

Itu artinya, watak dan perilaku seseorang bisa dilihat dari hari lahir mereka.

Dikutip Gridhot dari Intisari Online, weton Jawa yang terdapat dalam Primbon Jawa, sebanyak 35 weton, memiliki kekhasannya sendiri-sendiri.

Setiap wetonnya memiliki nilai neptu weton Jawa yang menjadi acuan dasar dalam ramalan Primbon Jawa.

Ramalan Primbon Jawa berdasarkan nilai neptu weton Jawa ini tidak hanya digunakan saat mencari jodoh yang cocok, atau menentukan hari baik mengadakan hajatan pernikahan atau hajatan apa pun, tetapi juga untuk menetapkan kapan sebaiknya pindah rumah.

Baca Juga: Presiden Jokowi Bermuka Masam Saat Tinjau Jalan Rujak di Lampung, Bumper Mobil Sempat Tersangkut di Aspal

Untuk penghitungan pindah rumah berdasarkan Primbon Jawa, maka dihitung neptu weton Jawa rencana hari pindah rumah tersebut.

Untuk penghitungan ini maka yang digunakan adalah nilai neptu sebagai berikut, berdasarkan Kitab Primbon Jawa Betaljemur Adammakna.

Neptu hari:

Neptu pasaran:

Misalkan rencana pindah rumah pada weton Sabtu Kliwon, maka perhitungan di atas adalah: Sabtu (2) + Kliwon (1) = 3

Lalu cocokkan dengan kategori berikut:

- Bila hasil penjumlahan 1, Pitutur

Nantinya akan banyak masalah dalam kehidupannya setelah pindah rumah.

- Bila hasil penjumlahan 2, Demang Kaduruan

Nantinya akan selalu sakit setelah pindah rumah.

Baca Juga: Sahrul Gunawan Akan Menikah Hari Ini dengan Dine Mutiara, Wakil Bupati Bandung Akui Calon Istrinya Teman Curhat yang Baik

- Bila hasil penjumlahan 3, Satriya Pinayungan

Keinginan yang pindah rumah nantinya akan selalu tercapai, dicintai serta dihormati orang.

- Bila hasil penjumlahan 4, Mantri Sinaroja

Setelah pindah rumah akan disukai banyak orang.

- Bila hasil penjumlahan 5, Macan Ketawang

Nantinya setelah pindah rumah akan cekcok dan mempermasalahkan segala sesuatu hal.

- Bila hasil penjumlahan 6, Nuju Pati

Nantinya setelah pindah rumah hidupnya akan sengsara, selalu berduka cita.

Bila hasil penjumlahan lebih dari 6, maka dihitung kembali dari angka 1.

Misal, Rabu Kliwon, yang hasilnya penjumlahan adalah 7, maka hasilnya adalah Pitutur, yang tidak baik untuk pindah rumah.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber intisari, Gramedia Blog