Viral Oknum ASN Asyik Main Game saat Rapat Teknis Penanganan Jalan Rusak di Lampung, Warganet: Emang Gak Ada Integritasnya Pecat Saja!

Minggu, 07 Mei 2023 | 13:25
Twitter

Oknum ASN disebut asyik bermain game padahal rapat teknis penanganan jalan dan jembatan di Provinsi Lampung sedang berlangsung.

GridHot.ID - Kerusakan jalan di Lampung menjadi sorotan usai TikToker bernama Bima Yudo mengunggah video tentang pembangunan Lampung yang tak maju-maju.

Dalam videonya itu, Bima Yudo menyoroti salah satunya jalan yang rusak di Lampung.

Tak berselang lama, pada Jumat (5/5/2023), Presiden Joko Widodo (Jokowi) kemudian diagendakan meninjau jalan di Lampung, khususnya di Kecamatan Rumbia, Lampung Tengah, yang sudah rusak bertahun-tahun.

Setelah kunjungan Presiden Jokowi, melansir TribunsStyle.com, ada video viral yang memperlihatkan seorang pria tengah main game di ponselnya.

Pria tersebut dinarasikan sebagai oknum ASN.

Oknum ASN itu disebut asyik bermain game padahalrapat teknis penanganan jalan dan jembatan di Provinsi Lampung sedang berlangsung.

Video viral itudiunggah oleh akun Twitter @Midjan_La_.

"Oknum Pejabat ASN malah asik main game saat Rapat Teknis Penanganan Jalan Rusak di Provinsi Lampung."

"Lagi-lagi Lampung jadi sorotan. Pasalnya, salah satu Aparatur Sipil Negara (ASN) keciduk main game di saat rapat teknis penanganan jalan dan jembatan di Provinsi Lampung," tulis akun tersebut padaJumat (5/5/2023).

Twitter

Viral oknum ASN main game saat rapat penanganan jalan rusak di Lampung

Sejumlah warganet pun turut mengomentari postingan @Midjan_la_.

Baca Juga: Lakukan Kunjungan Kerja, Presiden Jokowi Beri Sindiran Ini Usai Lewati Jalanan Rusak di Lampung, Mobilnya Sampai Nyangkut

Salah satu warganet tampakmemberi komentar negatif terkait video tersebut.

Pegawai pemda Lampung emang enggak ada integritasnya sama sekali.. Pecat aja," tulisnya.

Sementara warganet lainnya tampak meminta agar video tersebut viral.

"Kayak na perlu diviralkan tuh," tambahnya.

Viral Warga Lampung Curhat ke Presiden Jokowi

Melansir Kompas.com, video warga Lampung mengadu ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal kondisi jalan feeder menuju Simpang Randu-Seputih Banyak-Rumbia menjadi viral.

Peristiwa itu terekam saat rombongan presiden berhenti di Jalan Raya Seputih Raman, Lampung Tengah pada Jumat (5/5/2023).

Lalu seorang pria berbaju merah mengadu ke Presiden Jokowi dan rombongan bahwa jalan itu baru tiga hari diperbaiki namun sudah berlubang lagi.

"Tiga hari ini, baru diperbaiki langsung (rusak)," kata pria itu dalam video yang diunggah di akun YouTube Sekretariat Presiden (Setpres).

"Selutut, Pak, lubangnya," tambah warga itu sambil menunjuk lututnya.

Mendengar teriakan warga itu, Presiden Jokowi dan jajarannya hanya tertawa sambil terus mengamati kondisi Jalan Seputih Ramah.

Baca Juga: Bima Yudho Beri Reaksi Tak Terduga Saat Tahu Jokowi Lakukan Kunjungan ke Lampung: Kasihan Gue Ngeliatnya

Saat itu, Jokowi didampingi Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan juga Gubernur Arinal Djunaidi.

Sementara, Gubernur Arinal sempat menghampiri warga tersebut dan dengan gaya bercanda hendak mencoleknya.

"Baru tiga hari diperbaiki, di situ, Pak, lubangnya," kata sang pria kepada Arinal.

Warga tersebut lalu menjelaskan, kondisi kerusakan itu sudah berlangsung sejak 20 tahun sejak zaman kepemimpinan Gubernur Sjahroeddin ZP.

"Udah lama, 20 tahun, dari Sjahroeddin ZP 2 kali (periode), terus Ridho (Ficardo), terus sekarang ini (Arinal)," kata pria itu.

Warga itu juga menceritakan, banyak kendaraan juga mengalami kerusakan dan kecelakaan akibat melintas di jalan rusak tersebut.

"Mobil pada rusak, orang kecelakaan yo banyak," katanya. (*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah

Sumber Kompas.com, Tribunstyle.com