Find Us On Social Media :

KKB Papua Sandera 4 Pekerja Tower Telkomsel, Polisi dan Forkopimda Turun Tangan Atur Strategi Pembebasan, Segera Lakukan Negosiasi

Polisi bersama Forkopimda Kabupaten Pegunungan Bintang kini merundingkan upaya pembebasan empat pekerja tower BTS Telkomsel yang disandera Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Okbab, pada Jumat (12/5/2023) pagi.

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID - Polisi bersama Forkopimda Kabupaten Pegunungan Bintang (Pegubin) kini merundingkan upaya pembebasan empat pekerja tower BTS Telkomsel yang disandera Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

KKB Papua menyandera empat pekerja tower BTS Telkomsel di Distrik Okbab, Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua Pegunungan pada Jumat (12/5/2023) pagi.

Mereka yang disandera KKB Papua yakni Asmar, Peas Kulka, Senus Lepitalem, dan Fery, staf PT IBS.

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunPapua, 14 Mei 2023, tampak Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Muhammad Dafi Bastomi, Wakil Bupati Pegunungan Bintang, Kris Bakweng Uropmabin, Asisten I Nicolaus Urobmabin, tokoh adat serta satuan tugas TNI-Polri.

Kapolres Pegunungan Bintang mengatakan, saat ini pemerintah dan aparat keamanan telah menjalin komunikasi melalui tokoh adat Okbab.

"Kami jalin komunikasi, untuk mendapatkan informasi terkini mengenai kondisi para korban," ujar Dafi, Sabtu (13/5/2023).

Menurut Dafi, upaya negosiasi dan penyelesaian secara damai menjadi prioritas.

Hanya, tetap memperhatikan hukum dan kebijakan yang berlaku.

"Pemerintah berharap dapat mengatasi situasi ini dengan cepat dan memastikan keselamatan semua pihak yang terlibat,” singkatnya.

Baca Juga: Khodam hanya salah satunya, Berikut Ini Jin Paling Berbahaya di Dunia

Kronologi Penyanderaan